SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA–Wajah pelaku bom bunuh diri di Gereja Bethel Injil Sepenuh (GBIS) Kepunton, Solo, Jawa Tengah masih utuh. Secara fisik, ada kemiripan wajah pelaku bom bunuh diri dengan salah satu Daftar Pencarian Orang (DPO) Cirebon bernama Ahmad Yosepa Hayat alias Hayat alias Ahmad Abu Daud alias Raharjo.

“Ya mirip secara fisik. Sudah dilihat. Mudah-mudahan utuh wajahnya. Sudah kita fokuskan siapa jati dirinya,” ujar Kabag Penum Mabes Polri Kombes Pol Boy Rafli Amar di kantornya, Jl Trunojoyo, Jakarta, Senin (26/9).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Boy mengatakan, pihaknya tengah melakukan uji forensik, otopsi dan tes DNA untuk memastikan hal tersebut. Dari situ, polisi akan mengincar siapa-siapa saja yang ikut membantu pelaku dalam aksi ini.

“Nanti kalau sudah diketahui itu, akan memudahkan untuk tracing, siapa yang bersangkut dan siapa membantunya,” ujarnya.

Boy mengaku pelaku bom bunuh diri Solo ini merupakan jaringan Cirebon. Karena jaringan Cirebon hingga kini masih terus berjalan.

“Kami duga kuat pelaku terkait dengan bom Cirebon. Kami pernah meliris DPO itu ada 5. Nah itu salah satunya. Resminya oleh ahli apakah positif, akan kami sampaikan besok,” ungkapnya.

Hingga kini, sudah ada 20 saksi yang diperiksa. Semua keterangan saksi tersebut masih terus dilengkapi. “Masih ada satu saksi lagi yang masih menunggu pulih,” jelasnya.

Sebelumnya bom bunuh diri juga terjadi di Masjid Ad Dzikra pada 15 April 2011. Satu orang yang merupakan pelaku bernama M Syarif tewas di lokasi. Kemudian polisi meliris lima DPO jaringan Cirebon yang merupakan teman-teman M Syarif.

Lima DPO tersebut yakni Yadi alias Hasan alias Abu Fatih alias Vijay, Ahmad Yosepa Hayat alias Hayat alias Ahmad Abu Daud alias Raharjo, Beni Asri, Nanang Irawan alias Nang Ndut alias Rian, dan Heru Komarudin yang merupakan adik ipar Musola. Musola adalah tersangka bom Cirebon yang sudah ditangkap polisi.(dtc)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya