SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO</strong> — Polresta Surakarta menerima delapan surat penolakan kegiatan <a href="http://soloraya.solopos.com/read/20180828/489/936459/kelompok-ini-desak-polresta-solo-larang-jalan-sehat-neno-warisman-dkk" title="Kelompok Ini Desak Polresta Solo Larang Jalan Sehat Neno Warisman dkk">Jalan Sehat</a> Umat Islam dan Masyarakat Solo yang akan digelar di Kota Barat, Mangkubumen, Banjarsari, Solo, 9 September mendatang.</p><p>Surat penolakan tersebut akan dikaji untuk menentukan layak atau tidaknya kegiatan itu diberi izin. "Sampai hari ini [Rabu] kami menerima delapan surat penolakan kegiatan jalan sehat dari ormas [organisasi kemasyarakatan]. Sebagian besar isi surat penolakan tersebut karena menilai kegiatan itu sangat kental bermuatan politis,&rdquo; ujar Wakapolresta Solo AKBP Andy Rifai kepada wartawan di Mapolresta Surakarta, Rabu.</p><p>Andy mengungkapkan Polresta tidak akan menolak kalau ada warga mengirimkan surat terkait kegiatan itu. Polresta sangat terbuka bagi siapa pun yang mau menyampaikan aspirasi berkaitan dengan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).</p><p>&ldquo;Surat penolakan <a href="http://soloraya.solopos.com/read/20180827/489/936436/beredar-rencana-jalan-sehat-neno-warisman-dkk-di-solo-ada-doorprizenya" title="Beredar Rencana Jalan Sehat Neno Warisman dkk di Solo, Ada Doorprizenya">kegiatan jalan sehat</a> oleh ormas tersebut diterima Polresta sejak Minggu kemarin [26/8/2018]. Sampai sekarang kami belum menerima surat permohonan izin dari panitia kegiatan jalan sehat,&rdquo; ujar dia.</p><p>Mantan Kapolres Sukoharjo ini mengakui pada Selasa (28/8/2018) ada satu orang panitia kegiatan jalan sehat bertanya soal syarat pengajuan izin ke Polresta. Polresta memberikan pelayanan baik dengan memberikan penjelasan berkaitan syarat izin kegiatan melibatkan banyak massa.</p><p>&ldquo;Surat penolakan ini akan dijadikan bahan pertimbangan sebelum Polresta menggeluarkan izin kegiatan jalan sehat. Kami tidak ingin ada gesekan di lapangan seperti yang terjadi di Surabaya dan Pekanbaru,&rdquo; kata dia.</p><p>Koordinator panitia kegiatan jalan sehat, Endro Sudarsono, memastikan kegiatan <a href="http://soloraya.solopos.com/read/20180827/489/936446/panitia-jalan-sehat-neno-warisman-dkk-di-solo-bukan-deklarasi-2019gantipresiden" title="Panitia: Jalan Sehat Neno Warisman dkk di Solo Bukan Deklarasi #2019GantiPresiden">jalan sehat</a> murni olahraga bukan kegiatan politik. Semua perizinan sudah mulai dibuat untuk dikirim ke pihak terkait di antaranya Polresta dan Dinas Perhubungan (Dishub) Solo.</p><p>&ldquo;Kami menilai penolakan sejumlah ormas dalam kegiatan jalan sehat 9 September itu hal yang wajar. Panitia memastikan kegiatan jalan sehat murni olahraga,&rdquo; kata dia.</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya