SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

GUNUNGKIDUL–Sasaran teror yang mengarah pada kantor kepolisian akhir-akhir ini diantisipasi serius oleh Polres Gunungkidul, terutama saat perayaan Hari Bhayangkara pada 1 Juli mendatang. 

Kabag Operasional Polres Gunungkidul, Kompol Suradji kepada Harian Jogja Express, Jumat (24/6) menjelaskan, pihaknya akan menggelar operasi pada enam rayon di Gunungkidul menjelang Hari Bhayangkara.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Sasaran utama pelaksanaan operasi tersebut, kata Suradji, yakni senjata tajam, senjata api dan bahan peledak.  Operasi dilaksanakan setiap hari pada tiga tahap, pukul 10.00 WIB hingga 12.00, pukul 15.00 hingga 17.00 dan pukul 21.00 hingga 24.00 WIB.

Ia menambahkan, pelaksanaan operasi pada enam rayon tersebut dilaksanakan secara serentak dengan menitikberatkan pada objek yang mencurigakan.  Rayon I terdiri dari Kecamatan Patuk, Gedangsari, Nglipar dan Playen; Rayon II  terdiri dari Kecamatan Semin, Ngawen); Rayon III terdiri dari Kecamatan Ponjong, Karangmojo, Semanu; sementara Rayon IV terdiri dari Kecamatan Rongkop, Girisubo. Rayon V terdiri dari Kecamatan Tepus, Tanjungsari, Wonosari; Rayon VI meliputi Kecamatan Purwosari, Panggang, Saptosari dan Paliyan.

“Sasaran utama kita yakni Senjata api bahan peledak dan senjata tajam, tapi kalau ada pelanggaran lain tentu kami tilang,” ujar Suraji. (Harian Jogja Express/Sunartono)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya