SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Kantor penyewaan alat berat, PT Philia Mandiri Sejahtera, di Jakarta Utara, digerebek polisi. Dalam penggerebekan, selain menemukan airsoftgun, polisi juga menemukan TNT dan detonator aktif.

“Tadi malam anggota Direktorat Narkoba melakukan penggerebekan narkoba di Koja, Jakarta Utara dan di situ ternyata ditemukan ada TNT dan juga detonator yang masih aktif,” kata  Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Sutarman di Polda Metro Jaya, Jl Gatot Soebroto, Jakarta, Jumat (3/12).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kantor ini beralamat di Jl Walang Permai No 4, RT 07 RW 12, Kelurahan Tugu Utara, Kecamatan Koja, Jakarta Utara. Penggerebekan dilakukan sekitar pukul 03.00 WIB dini hari.

Dijelaskan dia, polisi juga menemukan senjata CIF dan senapan angin. Detonator yang ada di lokasi tersebut berjumlah empat dan disertai sumbu ledak. “Ada airsoftgun dan TNT enam buah,” sambung Sutarman.

Jenisnya peledaknya high atau low explosive? “Kayaknya high, tapi ini masih dicek dulu,” sambungnya.

Apakah penemuan ini mengindikasikan keterkaitan dengan jaringan teroris, polisi masih menyelidiki. “Yang jelas ini ilegal,” ucap Sutarman.

Polisi juga mengamankan empat orang diamankan dalam penggerebekan itu. Pantauan detikcom pukul 12.00 WIB, kantor berpagar biru putih itu kini sudah dipasangi police line. Di dalam kantor itu ada mobil BMW warna abu-abu bernopol B 8136 OW, 1 motor Supra bernopol B 6108 AT dan 1 motor Vario bernopol B 6604 UGH.

dtc/rif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya