SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–penyidik Poltabes Solo, Sabtu (31/10) kembali melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) perampokan dengan menggunakan senjata api di Jl Brigjen Sudiarto, depan SMK 3 Solo.

Selain itu, penyidik juga sudah memeriksa sejumlah saksi yang saat itu melihat kejadian tersebut, termasuk meminta keterangan sejumlah saudara korban.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kapoltabes Solo Kombes Pol Joko Irwanto melalui Kasatreskrim Kompol Susilo Utomo mengatakan, pihaknya menemukan proyektil peluru yang diperkirakan dimuntahkan dari senjata pelaku. Namun demikian, pihaknya belum dapat memastikan jenis senjata yang digunakan untuk melukai korban.

“Ada proyektil yang kami temukan di sekitar lokasi. Tapi sayangnya, (proyektil) itu sudah rusak sehingga belum bisa kami perkirakan dengan pasti senjatanya. Bisa saja dari senjata rakitan,” kata dia.

Pihaknya juga mengakui dalam penyidikan tersebut melibatkan pihak Polwil Surakarta dan Polda Jateng. Sebab tidak menutup kemungkinan, pelaku merupakan kelompok yang biasa beraksi di lintas wilayah.

Terpisah, guna mengungkap pelaku perampokan di wilayah Pasar Kliwon, Solo, Jumat (30/10) Polwil Surakarta mem-back up penyelidikan yang dilakukan penyidik Polwiltabes Surakarta.

Penegasan itu disampaikan Kapolwil Surakarta Kombes Pol Erry Subagyo seusai melakukan serah terima (Sertijab) Kapolres Wonogiri dari AKBP Agus Djaka Santoso kepada penggantinya AKBP Nanang Avianto di Lapangan Giri Krida Bakti Alun-alun Wonogiri, Sabtu (31/10).

alo/tus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya