SOLOPOS.COM - Perempuan bertato burung hantu, Anjanii Bee (Facebook/Anjanii Bee).

Solopos.com, CIMAHI — Pihak polisi mengatakan dalam kasus kasus pembunuhan Anjanii Bee belum ditemukan unsur pemerkosaan.

“Indikasi pemerkosaan juga belum ada meskipun baju atasnya tidak ada. Doakan segera terungkap,” jelas Kapolres Cimahi, AKPB M. Yoris Maulana Marzuki dilansir Detik.com, Jumat (6/3/2020).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Buntut Tawuran Jogja, 3 Driver Ojol Luka Tembak, Proyektil Masuk Paha

Meski belum menemukan unsur pemerkosaan, polisi sudah menemukan titik terang pelaku pembunuhan Anjanii Bee. Tetapi, untuk motif pembunuhan masih dalam penyelidikan mereka.

Ekspedisi Mudik 2024

“Sudah mengarahkan ke pelaku. Untuk motif sendiri belum diketahui, masih di dalami. Ini yang jelas kasus pembunuhan. Dugaan dibunuh di Bandung lalu di buang di TKP ada seperti itu. Tapi sampai sekarang masih pemeriksaan intensif,” lanjutnya.

Corona Tunda Kompetisi Liga 2? Begini Komentar Pelatih Semen Padang

Dalam kasus pembunuhan Anjanii Bee ini, polisi telah memeriksa 12 saksi yang terdiri dari satpam serta orang-orang yang disekitar indekos Anjanii Bee di Bandung.

“Sampai saat ini sudah memeriksa 12 saksi yang mengetahui dan mendengar kejadian ini, termasuk satpam, yang melaporkan. Serta orang-orang yang ada di sekitar kos-kosan di Bandung,” tukas Yoris.

Kisah Inspiratif Warga Sragen Kembalikan Motor Curian Yang Dibeli ke Pemilik Aslinya

Diberitakan Solopos.com sebelumnya, perempuan bertato burung hantu ditemukan meninggal dunia di selokan pinggir jalan raya Desa Gudang Kahuripan, Lembang, Bandung Barat, Kamis (5/3/2020).

Jasad perempuan itu ditemukan dalam kondisi setengah telanjang, hanya mengenakan celana saja. Selain itu, ditemukan luka sayatan pada jasad korban.

Loker Sukoharjo Admin Online dan Sales Apotek Di CDM Madu Herbal

“Luka sayatan itu akibat benda tajam. Dan lukanya cukup dalam ya,” ucap Yoris.

Anjanii Bee Tiktokers

Nama Anjanii Bee sempat mencuat di situs pencarian Google. Dari hasil penelusuran Solopos.com, Anjanii Bee aktif di berbagai media sosial, yakni TikTok, Facebook, dan Instagram.

Dari ketiga media sosial tersebut, Anjanii Bee paling aktif di TikTok. Terlihat di akun TikTok milik Anjanii Bee,  @than_22,  sebanyak 503 video pernah ia mainkan. Bahkan, lebih dari 17.000 orang mengikuti akun tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya