SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Boyolali (Espos)–Jajaran Polsek Banyudono, Boyolali berhasil mengamankan sembilan motor yang diduga akan digunakan untuk balapan liar di jalan alternatif Bangak-Pengging, tepatnya di sebelah timur SMA 1 Banyudono, Minggu (5/9), sekitar pukul 12.30 WIB.

Selain itu, polisi juga mengamankan dua mobil yang ikut serta dalam ajang balapan liar tersebut. Kapolres Boyolali AKBP Romin Thaib melalui Kapolsek Banyudono AKP AA Gede Oka mengatakan pengungkapan balapan liar atas laporan dari masyarakat yang merasa resah dengan aksi balapan tersebut. Setelah dilakukan penyelidikan, petugas langsung melakukan penggerebekan aksi balapan liar itu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Saat penggerebekan itu, kami mengamankan sembilan motor yang akan digunakan. Dua motor diantaranya sudah dimodifikasi untuk balapan,” ujarnya kepada wartawan di Mapolsek Banyudono, Minggu.

Ekspedisi Mudik 2024

Ditambahkan Kapolsek, selain motor, pihaknya juga mengamankan mobil pikap Mitsubishi T120 Nopol AD 1948 HV yang digunakan untuk mengangkut motor dan mobil Avanza warna biru Nopol AD 8625 BU. Diduga, kedua mobil itu juga bagian dari kegiatan balapan liar.

Kapolsek mengatakan selain barang bukti yang berhasil diamankan, pihaknya juga memeriksa empat orang yang ikut dalam balapan itu. Keempat orang itu masing-masing Muhammad Syarif, warga Pagelaran, Kartasura; Thohari, warga Klewer, Sraten, Gatak, Sukoharjo; Heri Kurniawan, Sanggung, Gatak, Sukoharjo dan Joko Suharto, Blumbangrejo, Kartasura. Di samping empat orang, polisi juga memeriksa dua orang yang diduga joki balapan, yakni Dehani Pamoengkas, 19, warga Wirogunan, Kartasura dan Andi, 19, warga Gatak, Delanggu, Klaten.

Sementara, kepada penyidik, Andi mengaku dirinya ditelepon pemilik motor yang bernama Sihono. “Saat ditelepon diminta untuk mencoba motor yang akan digunakan untuk balapan dengan bayaran Rp 50.000,” tandas dia.

Kapolsek menambahkan saat ini seluruh motor masih diamankan di Mapolsek Banyudono. Selain itu, pihaknya masih melakukan pemeriksaan intensif terhadap para pelaku yang diduga akan melakukan balapan liar.

fid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya