SOLOPOS.COM - Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold Hendra Yosef Kumontoy menyerahkan penghargaan kepada Kapolres Karanganyar Kota AKP Nawangsih di halaman Mapolres setempat pada Senin (29/5/2023). (Istimewa/Polres Karanganyar)

Solopos.com, KARANGANYAR — Sebanyak 24 personel Polres Karanganyar menerima penghargaan atas keberhasilan mengungkap kasus pembunuhan hingga meraih juara lomba di kancah nasional.

Penghargaan diberikan langsung oleh Kapolres Karanganyar, AKBP Jerrold Hendra Yosef Kumontoy, di lapangan Wira Satya Polres setempat pada Senin (29/5/2023). Para peraih penghargaan itu antara lain Kapolsek Karanganyar Kota, AKP Nawangsih, yang mendapatkan penghargaan dalam perolehan penginputan terbanyak pada Aplikasi SOT Presisi saat pelaksanaan Operasi Ketupat Candi 2023. Ia melakka 8.100 kali penginputan.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Anggota lain yang mendapat penghargaan adalah Kanit Penindakan Hukum (Gakkum) Satlantas beserta anggotanya yaitu Aipda Eko dan Aipda Sulton. Keduanya berhasil mengungkap kasus kecelakaan tabrak lari di Jl Adi Soemarmo, Colomadu, Kabupaten Karanganyar.

Penghargaan selanjutnya diberikan kepada Katim Resmob Satreskrim, Aipda Bowo, beserta anggotanya, masing-masing Bripka Fery, Brigadir Rizki, Briptu Ageng, Bripda Mustofa, Bripda Imam serta Briptu Firman. Mereka berhasil mengungkap kasus pembunuhan berencana guru MI Al Islam 3 Ngesrep, Ngemplak, Boyolali. Pembunuhan guru olahraga ini bahkan menghebohkan jagad dunia maya, dengan lokasi kejadian perkara di Suruh Kalang, Tasikmadu.

Kemudian penghargaan juga diberikan kepada anggota Polsek Colomadu yang berhasil menangkap pelaku curat di acara konser musik di De Tjolomadoe. Lalu  dua anggota yang mengikuti lomba taekwondo tingkat nasional yang mendapatkan juara I dan II. Selain itu anggota Satnarkoba Polres yang berhasil menangkap pengedar narkoba dengan barang bukti seberat 5,12 gram dengan TKP di Mojogedang.

“Kami ucapkan terima kasih dan selamat kepada personel yang berprestasi, disiplin, loyal, serta berdedikasi tinggi dalam melaksanakan tugas di bidangnya masing-masing,” ungkap Kapolres.

Ia mengatakan institusi Polri akan terus memberikan penghargaan sebagai bentuk apresiasi dari kesatuan terhadap kinerja yang optimal dari para anggota yang berprestasi. Polri juga tidak henti-hentinya memberikan penghargaan kepada personel yang berprestasi dan berdedikasi tinggi dalam melaksanakan tugas, dan penghargaan seperti ini akan kita berikan pada setiap bulan.

Jerrold berharap dengan adanya pemberian penghargaan kepada personel yang berprestasi dapat menjadi pemicu bagi anggota yang lain untuk berprestasi sesuai tugas masing-masing. “Saya pesan kepada seluruh anggota untuk terus bersemangat. Bagi personel yang saat ini belum bisa mendapatkan penghargaan jangan pesimis. Bagi personel yang sudah berhasil mendapatkan reward saya harap jangan terlena dengan apa yang sudah anda peroleh,” katanya.

Kapolres meminta seluruh anggota meningkatkan kinerja untuk melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat serta kemajuan institusi Polri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya