SOLOPOS.COM - Bermain Pokemon Go (pcmag.com)

Niantic akhirnya membuat update signifikan untuk Pokemon Go.

Solopos.com, TOKYO – Pamor game Pokemon Go terus merosot di berbagai platform. Di tengah murungnya game besutan Niantic ini, kabarnya akan ada perbaruan signifikan yang akan dilakukan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Gamer Pokemon Go sepertinya mulai jenuh lantaran update aplikasi yang terbilang lambat. Selain itu, Niantic juga dianggap tak punya langkah revolusioner untuk membuat game ini menjadi moncer.

Di tengah kejenuhan gamer, Niantic mengumumkan update terbaru berupa fitur unggulan dan tambahan pokemon.

Selain udpate fitur battle antar pemain secara real time tanpa harus berada di gym, yang menjadi pertanyaan adalah kapan Pokemon generasi berikutnya akan hadir. Pertanyaan itu sepertinya perlahan mulai terjawab dengan rumor terbaru ini.

Menurut informasi yang didapat dari file Pokemon Go APK, Niantic telah menyiapkan 100 Pokemon baru dari generasi kedua. Dilansir Ubergizmo, Kamis (10/11/2016), dari kode yang didapat dari Pokemon Go APK, rentetan Pokemon generasi kedua sudah termasuk Chikorita (152) dan Celebi (251).

Selain Pokemon generasi kedua, ditemukan pula kode yang mengarah pada fitur transform. Belum ada kabar dari Niantic Labs kapan pihaknya akan mulai menggulirkan update ini. Kita tunggu saja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya