SOLOPOS.COM - Pohon beringin berselimut kain bali di jalan utama Karanganyar - Tawangmangu (Instagram/@misterisolo).

Solopos.com, SOLO -- Pohon beringin berselimut kain Bali di jalan utama Karanganyar - Tawangmangu kerap mencuri perhatian pengendara yang melewati jalan tersebut.

Karena penampilannya yang mencolok dengan kain Bali-nya, pohon beringin ini terkadang membuat pengendara penasaran dengan keistimewaan pohon yang terletak di tikungan Ndukun ini.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Makan Timun Bisa Bikin Miss V Becek, Masa Sih?

Hawa mistis juga sangat kental ketika Anda menghampiri pohon beringin berselimut kain Bali di Tawangmangu ini. Apalagi ada mitos yang berkembang di masyarakat yang mengatakan pengendara harus memberikan tanda ketika melewati pohon satu ini.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Solopos.com dari unggahan pengelola akun Instagram @misterisolo, adapun tanda yang dimaksud adalah bunyi klakson kendaraan bermotor, kedipan lampu, hingga memberikan salam.

Blak-blakkan Gibran ke Chef Arnold: Pernah Enggak Bisa Bayar Angsuran Bank

"Konon, bagi siapapun yang lewat harus memberikan tanda ketika melintasi pohon ini, baik klakson, salam, atau kedipan lampu sebagai pertanda meminta ijin kepada penunggu di kawasan ini. Orang setempat percaya bahwa penunggu pohon ini adalah roh yang kuat pengaruhnya," ungkap pengelola akun Instagram @misterisolo.

Foto Wanita di Instagram Nicholas Saputra Bikin Netizen Patah Hati

Kisah Bus Masuk Jurang

Jika pengendara tidak memberikan tanda ke pohon beringin di tikungan Tawangmangu ini, mitosnya akan terjadi hal yang tidak menyenangkan, salah satunya adalah berkendara tidak sampai tujuan.

Banyak kisah mistis terjadi di sekitar pohon ini, seperti bus masuk ke jurang hingga kuntilanak yang kerap muncul di tengah jalan.

Ini Dia Posisi Seks yang Paling Banyak Bakar Kalori, Kamu Suka Enggak?

"Banyak kisah tentang bus yang jatuh ke jurang karena tidak melakukan hal tersebut. Ada pula tentang kuntilanak yang tiba-tiba menyapa di tengah jalan dan menyebabkan kecelakaan," tambah dia.

Ada lagi cerita pengendara sepeda motor yang mengalami pecah ban ketika melewati pohon beringin yang menyeramkan ini. "Ada pula yang bercerita tentang motor yang tiba-tiba pecah ban atau macet. Meskipun demikian banyak juga yang tetap selamat meskipun tidak menyapa," tutup dia.

5 Kampus Paling Angker di Indonesia Versi Nessie Judge, Ada dari Solo?

Bagian Tubuh Pria yang Disukai Wanita, Mana Favoritmu?

Kisah Misteri Lainnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya