SOLOPOS.COM - Mahasiswa dari PMII Madiun menggelar aksi unjuk rasa untuk menolak kenaikan harga BBM, Rabu (7/9/2022). (Abdul Jalil/Solopos.com)

Solopos.com, MADIUN — Puluhan mahasiswa dari Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) cabang Madiun menggelar aksi demonstrasi untuk menolak kenaikan harga BBM, Rabu (7/9/2022). Aksi itu digelar di depan gedung DPRD Kota Madiun.

Ketua PMII cabang Madiun, Intan Fatmawati, mengatakan aksi unjuk rasa ini untuk digelar untuk menolak kenaikan harga BBM. Menurutnya, kebijakan kenaikan harga BBM tidak memihak kepada rakyat dan hanya menyengsarakan rakyat.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Intan menyampaikan dalam aksi ini ada empat poin yang disampaikan. Pertama, PMII menolak kenaikan harga BBM. Kedua, mendorong pemerintah menerapkan kebijakan bantuan sosial dan BBM bersubsidi supaya tetap sasaran.

Selanjutnya, PMII mendorong pemerintah melakukan peningkatan ekonomi untuk menjaga stabilitas perekonomian masyarakat dengan meningkatkan Upah Minimun Regional.

Baca Juga: Sejoli Diduga Mesum di Kamar Mandi Warung Madiun, Polisi Cari Kedua Pelaku

“Yang keempat, kami mendesak pemerintah seriun memberantas mafia BBM,” jelas dia.

Aspirasi tersebut telah disampaikan secara tertulis ke DPRD Kota Madiun. PMII mendesak supaya DPRD Kota Madiun segera mengirimkan pernyataan aspirasi itu ke pemerintah pusat.

“Akan kita kawal sampai aspirasi itu disampaikan ke pusat,” ujar Intan.

Baca Juga: Penetapan Tersangka Penganiayaan Santri Pondok Gontor Tunggu Hasil Autopsi

Aksi unjuk rasa mahasiswa itu diterima Wakil Ketua II DPRD Kota Madiun, Armaya. Dia menyampaikan tuntutan mahasiswa itu akan segera dikirim ke DPRD RI dan pemerintah pusat.

“Mahasiswa ini keberatan kenaikan harga BBM. Saya juga keberatan. Terkait kebijakan kenaikan harga BBM itu kan ranahnya pemerintah pusat. Tentu tuntutan ini akan kami sampaikan ke pusat,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya