SOLOPOS.COM - Petugas PLN UP3 Klaten mengecek catu daya listrik di kantor KPU Klaten, Jumat (27/11/2020). (Istimewa/Humas PLN UP3 Klaten)

Solopos.com, KLATEN – PT PLN (Persero) menjamin pasokan listrik selama rekapitulasi penghitungan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Klaten tetap terjaga.

Untuk diketahui, PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Klaten dan PLN Unit Pelayanan Pelanggan (ULP) Klaten Kota melakukan pemeriksaan pasokan listrik ke kantor KPU Klaten.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pemeriksaan itu dilakukan pada Jumat (27/11/2020) dlakukan oleh Manajer Bagian Jaringan PLN UP3 Klaten, Agus Tri, Supervisor Operasi PLN UP3 Klaten, Muhammad Asep N, serta supervisor teknik ULP Klaten kota, Guntur.

Swab Test Covid-19 Sasar Warga Klaten di Kawasan Rawan Bencana Erupsi Gunung Merapi

Pemeriksaan dilakukan terhadap pasokan listrik ke kantor KPU dan catu daya atau genset di kantor yang berlokasi di Jl. Mayor Kusmanto, Kecamatan Klaten Utara, itu.

“Pilkada akan dilaksanakan pada 9 Desember 2020 hingga selesai. Pasokan listrik juga harus tetap terjaga sampai perhitungan suara selesai yaitu 15 hari setelah Pilkada dilaksanakan,” kata Manajer Bagian Jaringan PLN UP3 Klaten, Agus Tri, baru-baru ini.

Masa Siaga Pilkada

Lantaran hal itu, PLN Klaten menegaskan siap menjaga kehandalan pasokan listrik di kantor KPU selama masa siaga pilkada.

Hal itu mulai dari persiapan pilkada pada H-7 hingga proses rekapitulasi penghitungan suara rampung yang ditargetkan pada H+7 pilkada.

Wow! Pemohon di Klaten Bisa Pencetakan Mandiri KK dan Akta

Sementara itu, Kasubag Umum KPU Klaten, Agus Sutanta, mengapresiasi kunjungan PLN untuk memeriksa dan memastikan pasokan listrik tetap aman.

“Selama ini, tidak ada keluhan atau kendala apapun terkait layanan PLN di kantor KPU,” kata Agus.

100an Anggota Penyelenggara Pilkada Klaten Diminta Segera Rapid Test

Pada bagian lain, KPU Klaten terus melakukan persiapan logistik sebelum didistribusikan ke tempat pemungutan suara (TPS). Logistik itu seperti kotak suara serta surat suara.

Distribusi logistik Pilkada Klaten bakal dilakukan mulai Sabtu (5/12/2020). Jumlah tempat pemungutan suara (TPS) di Klaten ada 2.550 TPS yang tersebar di 401 desa/kelurahan di 26 kecamatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya