SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], PT Pertamina (persero) dan PT PLN (persero) menandatangani kerjasama pembangunan receiving terminal gas alam cair (Liquified Natural Gas), untuk memenuhi kebutuhan gas bagi kelistrikan di wilayah Indonesia bagian timur dan sekitarnya.

Direktur Utama Pertamina—Karen Galaela Agustiawan Kamis (24/3) mengatakan, kolaborasi tersebut dapat menjamin keberlangsungan penyediaan energi bagi PLN dan industri lainnya. Khususnya di Indonesia bagian timur dengan pertumbuhan kebutuhan listrik yang cukup tinggi, seiring dengan meningkatnya pertumbuhan ekonomi di wilayah tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Proyek Mini LNG juga merupakan realisasi dari Perjanjian Pengembangan Bersama tahun yang ditanda tangani oleh Pertamina dan PLN sebelumnya pada tanggal 29 November 2010. Mini LNG merupakan solusi untuk jenis transportasi gas di Indonesia Timur yang tersebar, sehingga tidak dapat dilakukan dengan menggunakan pipanisasi seperti halnya di Indonesia Bagian Barat. [tempo/tna]

Ekspedisi Mudik 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya