SOLOPOS.COM - Pengunjung menikmati kuliner yang disajikan para pedagang di Plaza Nyi Ageng Rakit, Rawa Jombor, Desa Krakitan, Kecamatan Bayat, Minggu (23/1/2022). (Solopos.com/Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATENPlaza Nyi Ageng Rakit kawasan wisata Rawa Jombor, Desa Krakitan, Kecamatan Bayat, Klaten, resmi dibuka, Minggu (23/1/2022). Plaza kuliner tersebut saat ini diisi 17 pedagang yang sebelumnya memiliki usaha warung apung dan pemancingan di Rawa Jombor.

Bupati Klaten, Sri Mulyani, mengatakan para pelaku usaha yang sebelumnya membuka warung apung secara ikhlas bersedia direlokasi dan membongkar warung mereka. Sebagian dari mereka akhirnya memilih pindah tempat berdagang di plaza kuliner yang sudah dibangun pemerintah.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Alhamdulillah ada 28 kios dengan peruntukan utama untuk warga yang sebelumnya dari warung apung. Namun, baru 17 pedagang yang menempati. Saya rapat dengan Pj Sekda dan jajaran, dari 28 kios jangan diberikan kepada orang lain dulu tetapi kami menunggu kepada warga yang sebelumnya memanfaatkan Rawa Jombor mau menempati kios ini,” kata Sri Mulyani, Minggu (23/1).

Baca Juga: Asyik Plaza Kuliner Rawa Jombor Klaten Segera Dibuka

Kepala Disporapar Jawa Tengah, Sinoeng N. Rachmadi, mengatakan sudah ada serah terima aset pariwisata kawasan wisata Rawa Jombor kepada Pemkab Klaten untuk sementara. Serah terima dilakukan Minggu seiring grand opening Plaza Nyi Ageng Rakit.

“Penyerahan sementara ini penting untuk merawat, menjaga, dan sebagainya. Ini perlu peran dari Pemkab Klaten. Sehingga dalam langkah ke depan Pemkab untuk menjaga kebersihan, menjaga pengamanan aset, melakukan pelaksanaan kegiatan akan ada dasar yang bisa untuk pengelolaan secara baik,” kata dia.

Belasan mantan pengusaha warung apung dan pemancingan di Rawa Jombor mulai membuka lembaran baru seiring pembukaan Plaza Nyi Ageng Rakit, Minggu (23/1). Mereka berharap usaha kuliner mereka lebih baik ketimbang sebelumnya.

Baca Juga: Tumbuh Cepat, Eceng Gondok Kembali Penuhi Rawa Jombor

Mereka memvariasikan menu yang kini disajikan seiring pindah tempat usaha dari semula di perairan kini di daratan. Tak hanya menyajikan menu olahan ikan air tawar seperti yang mereka bikin saat membuka usaha warung apung dan pemancingan.

Mereka menyajikan menu yang lebih bervariasi dengan menambah masakan kekinian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya