SOLOPOS.COM - Laga playoff Napoli vs vs Bilbao Berakhir Imbang 1-1. Ist/detiksport

Solopos.com, NAPLES — Laga leg pertama playoff Liga Champions antara Napoli dan Athletic Bilbao tak menghasilkan pemenang. Kedua tim bermain imbang dengan skor 1-1.

Pada pertandingan di San Paolo, Rabu (20/8/2014) dinihari WIB, Bilbao lebih dulu unggul. Mereka membobol gawang Napoli pada babak pertama lewat kaki Iker Muniain.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Napoli kemudian bekerja keras untuk menyamakan kedudukan pada paruh kedua. Usaha mereka membuahkan gol penyama yang diciptakan oleh Gonzalo Higuain.

Hasil imbang ini tentu lebih menguntungkan Bilbao. Pada pertandingan leg kedua yang akan digelar pekan depan, mereka gantian menjadi tuan rumah.

Seperti dilansir detiksport, gol Bilbao tercipta pada menit ke-41. Memanfaatkan operan Oscar De Marcos dari sisi kanan, Muniain melepaskan tembakan ke pojok bawah gawang yang tak bisa dijangkau Rafael. Hingga selesainya babak pertama, keunggulan tim tamu tetap bertahan. Napoli 0, Bilbao 1.

Napoli akhirnya berhasil menyamakan skor pada menit ke-68 melalui gol Higuain. Seusai menerima umpan dari Marek Hamsik, Higuain membawa bola ke kotak penalti dan melepaskan tembakan menyilang yang gagal dihentikan oleh kiper Gorka Iraizoz.

Napoli nyaris berbalik memimpin dua menit kemudian. Higuain mengirimkan umpan terobosan yang membuat Jose Callejon tinggal berhadapan dengan Iraizoz. Namun, penyelesaian Callejon malah melenceng. Hingga peluit panjang berbunyi, skor 1-1 tak berubah. (JIBI/SOLOPOS)

Susunan Pemain
Napoli:
Rafael; Maggio, Albiol, Koulibaly, Britos; Gargano, Jorginho; Callejon, Hamsik (Michu 78′), Insigne (Mertens 60′); Higuain

Athletic Bilbao: Iraizoz; De Marcos, Gurpegi, Laporte, Balenziaga; Iturraspe (Moran 89′), Mikel Rico; Susaeta (Ibai Gomez 79′), Benat (San Jose 75′), Muniain; Aduriz

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya