SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Semarangpos.com, SEMARANG &mdash; </strong>Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Tengah (Jateng) mengerahkan ratusan sukarelawan untuk membantu penanganan bencana alam gempa bumi di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).</p><p>"Ratusan sukarelawan yang kami kirim ke Lombok secara bertahap ini memiliki keahlian khusus di bidang medis dan <em>rescue</em>," terang Ketua Bidang Kepanduan dan Olahraga DPW PKS Jateng, Amir Darmanto seusai memimpin <em>Apel Siaga Sukarelawan PKS Jateng untuk Gempa Lombok</em> di Kota Semarang, Jawa Tengah, Selasa (7/8/2018).</p><p>Ia menjelaskan sesampai di lokasi bencana, para sukarelawan yang juga kader PKS Jateng itu akan langsung bergabung dengan sukarelawan di posko bencana setempat untuk secara khusus melakukan pemetaan. Menurut dia, pemetaan bersama sukarelawan PKS dari berbagai daerah itu perlu dilakukan mengingat luasnya wilayah di NTB yang terdampak bencana alam gempa bumi itu.</p><p>"Kami berencana melakukan pertukaran minimal tiap dua minggu sekali bagi 40-50 sukarelawan yang berada di lokasi bencana agar ratusan sukarelawan PKS yang mengantre bisa diberangkatkan semua," ujarnya.</p><p>Selain menerjunkan ratusan sukarelawan, DPW PKS Jateng juga mengirimkan bantuan logistik berupa makanan siap saji, obat-obatan, selimut, tenda, dan terpal guna meringankan beban para korban gempa di Lombok. "Kami di sana juga akan membantu pada dapur umum dan menghilangkan trauma psikologis para korban gempa," katanya.</p><p>Seperti ramai diwartakan sebelumnya, telah terjadi gempa bumi berkekuatan 7 skala Richter di Lombok Utara, NTB, Minggu (5/8/2018) malam. Gempa bumi yang berpusat di 8.37 lintang selatan dan 116.48 bujur timur pada kedalaman 15 km itu mengakibatkan puluhan orang meninggal dunia dan ratusan orang luka-luka.</p><p><em><strong><a href="http://semarang.solopos.com/">KLIK</a> dan <a href="https://www.facebook.com/SemarangPos">LIKE</a> di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya</strong></em></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya