SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–FPKB DPR sudah merilis dua nama calon anggota panitia angket Century. Sementara itu FPPP sampai saat ini masih menggodok nama-nama pengusut skandal Bank Century tersebut.

“Kami sudah mempersiapkan Ana Muawanah dan Nur Yasin menjadi anggota angket Century,” kata Ketua FPKB DPR Marwan Ja’far saat ditemui wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (1/12).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Berbeda dengan FPKB, FPPP sedang melakukan seleksi calon anggota panitia angket Century. FPPP akan merilis nama-nama dalam waktu dekat usai hak angket DPR lolos.

“Itu masih dirapatkan, kita jatah dua orang. Nah dua orang itu kita harapkan tidak hanya menguasai masalah tapi juga mengartikulasikan perannya dalam panitia angket,” kata Ketua DPP PPP merangkap Wakil Ketua MPR dari FPPP Lukman Hakim Saifuddin di sela-sela rapat Paripurna DPR.

Lukman menuturkan, PPP tidak terlalu ngotot menjadi pimpinan angket Century. “Kami PPP tidak harus menjadi ketua angket,” tegasnya.

Perlu diketahui anggota FPKB yang masuk menjadi anggota Tim 9 (inisiator angket Century) adalah Lily Wahid. Sedangkan dari PPP adalah Kurdi Mukri.

dtc/isw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya