SOLOPOS.COM - Polisi bersama petugas SPBU Rosalia Kartasura, Sukoharjo saat mendobrak pintu toilet yang didalamnya ditemukan seorang warga tergeletak di lantai pada Minggu (6/12/2020). (Istimewa/Pawartos)

Solopos.com, SUKOHARJO – Warga Growong Kidul, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati, Wahyu Utami, 28, ditemukan pingsan di dalam toilet Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Rosalia di Kartasura, Kabupaten Sukoharjo pada Minggu (6/12/2020) pagi. Hal ini sempat membuat geger karena wanita itu dikira meninggal dunia.

Sukarelawan dari Paguyuban Warga Ageng Kartasura (Pawartos) Dhenny Kristianto mengatakan kronologi penemuan warga pingsan di toilet berawal dari informasi dugaan penemuan mayat di dalam toilet SPBU Rosalia sekitar pukul 08.00 WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cerita di Balik Penembakan Mobil Bos Duniatex: Sengketa Lahan 1 Hektare hingga Utang Rp16 Miliar

Saat tiba di lokasi, polisi dan petugas SPBU setempat mencoba mendobrak pintu toilet wanita di bagian paling utara. Pintu didobrak karena petugas merasa curiga korban tak keluar dari dalam toilet hampir satu jam.

Petugas lantas mencoba melihat dari atap pintu toilet dan mendapati korban dalam kondisi tergeletak di lantai. Petugas SPBU lantas menghubungi polisi dan Pawartos untuk mengevakuasi korban yang diduga telah meninggal dunia.

"Kami cek masih bernapas lalu kita bawa langsung ke RS UNS Kartasura," kata dia kepada Solopos.com.

5 Fakta Koboi Penembakan Mobil Bos Duniatex Solo, Ini Tampangnya!

Kondisi ini menggegerkan warga setempat karena beredar kabar adanya penemuan mayat di SPBU Rosalia. Warga lantas berbondong-bondong datang ke SPBU untuk melihat ke lokasi.

Deni mengatakan saat ini kondisi korban sudah membaik dan siuman. Dari hasil pengakuannya, korban memang kerap pingsan. Namun tidak diketahui penyakit apa yang dideritanya.

"Dari informasi korban ini memang sering pingsan. Tapi tidak diketahui apa penyakitnya," katanya.

Pihak keluarga korban sudah dihubungi dan tengah dalam perjalanan menuju RS UNS Kartasura. Deni juga tidak mengetahui jelas bagaimana korban sampai di lokasi SPBU Rosalia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya