SOLOPOS.COM - Ardie Bakrie (Viva.co.id)

Solopos.com, JAKARTA — Iklan Jokowi di situs berita Viva.co.id memicu kemarahan Chief Executive Officer (CEO) atau Presiden Direktur TV One dan Viva.co.id Anindra Ardiansyah Bakrie alias Ardie Bakrie. Dia menantang pengelola situs berita di bawah payung Grup Bakrie itu mundur.

Media massa online milik keluarga Bakrie itu pun gonjang-ganjing menyusul diterimanya email bernuansa emosional dari putra mahkota Aburizal Bakrie itu oleh jajaran manajemen media massa tersebut. Sejumlah petinggi Viva dikabarkan langsung mengundurkan diri menyusul tantangan Ardie itu

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Meski demikian, sejauh ini belum ada konfirmasi resmi dari pihak keluarga Bakrie. Bahkan Lalu Mara Satria Wangsa selaku juru bicara keluarga Bakrie yang dihubungi Jaringan Informasi Bisnis Indonesia (JIBI) di Jakarta juga belum bersedia memberikan konfirmasi.

“Saya masih konsolidasi di daerah, kirim SMS saja,” ujarnya saat dikontak melalui saluran telepon, Selasa (8/4/2014). Nyatanya, sejak pesan singkat dikirimkan pada pukul 16.26 WIB, untuk mengonfirmasi fakta terkait murkanya Ardie Bakrie yang memicu pengunduran diri sejumlah petinggi Viva News itu.

Lalu Mara juga tak menggubris pertanyaan apakah pengunduran diri itu terkait dengan masalah politik. Saat kembali ditelepon melalui nomor telepon genggamnya, Lalu Mara lagi-lagi menyatakan dirinya sedang berada di daerah.

Ketika ditanya kebenaran kabar itu dan disampaikan juga soal citra buruk akibat kabar itu, Lalu Mara tetap tak mau memberi penjelasan. “Wah ini sedang konsolidasi di daerah, besok mau bertanding,” tegas Lalu Mara.

Kabar gonjang-ganjing di jajaran redaksi Viva.co.id itu kabarnya dipicu persaingan menuju kursi RI 1. Salah satu media online milik keluarga Bakrie itu memuat iklan Joko Widodo alias Jokowi yang kini tengah dicalonkan sebagai presiden oleh PDI Perjuangan. Aedie Bakrie marah dan bersurat kepada jajaran manajemen Viva.co.id demi menuntut mundur awak media massa itu.

Meskipun iklan tersebut sudah dihapus, para petinggi pengelola redaksi Viva.co.id menyambut tantangan Ardie Bakrie. Mereka dikabarkan ramai-ramai mengundurkan diri dari perusahaan grup usaha media keluarga Bakrie itu. Uni Lubis selaku pemimpin redaksi dan Nezar Patria sebagai wakilnya, serta para redaktur senior dikabarkan sudah mengajukan pengunduran diri, pekan ini.

Sumber JIBI di Jakarta mengatakan pengunduran diri sejumlah wartawan Viva.co.id itu membuat keluarga Bakrie kaget. Padahal tantangan agar mereka mengundurkan diri justru disampaikan Ardie Bakrie melalui email teguran yang dimuat pula di Kompasiana. Dalam laman tersebut juga disebutkan, suami artis Nia Ramadhani tersebut menunggu surat pengunduran diri dibuat sebelum “ayam berkokok”.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya