SOLOPOS.COM - ILustrasi (Ayu Prawitasari/JIBI/SOLOPOS)

ILustrasi (Ayu Prawitasari/JIBI/SOLOPOS)

WONOGIRI–Sejumlah pemerintah desa (pemdes) di Kabupaten Wonogiri meminjam kotak suara dan bilik suara dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat untuk pelaksanaan pemilihan kepada desa (pilkades), 19 Desember 2012.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Tak kurang 55 kotak suara dan 106 bilik suara serta empat alat coblos telah diboyong ke desa masing-masing. Jumlah itu masih mungkin bertambah. Seperti diketahui, pilkades tahap III di Wonogiri bakal dihelat di 80 desa.

Kepala Seksi (Kasi) Tata Pemerintahan Kecamatan Tirtomoyo, Wasno, saat ditemui wartawan di kantor Sekretariat KPU Wonogiri, Selasa (4/12/2012), mengatakan panitia penyelenggara pilkades tidak bisa memenuhi sendiri kebutuhan kotak dan bilik suara karena keterbatasan anggaran. Lantaran itu, kotak dan bilik suara untuk pilkades di enam desa se-Kecamatan Tirtomoyo dipinjam dari KPU.

“Hari ini [Selasa] sudah kami bawa untuk kami sebar ke enam desa itu. Kebutuhannya 20 kotak suara dan 40 bilik suara. Tidak ada yang modal sendiri, semuanya pinjam KPU karena anggaran terbatas,” ungkap Wasno.

Selain Tirtomoyo, sejumlah kecamatan lain meminjam kotak dan bilik suara. Seperti Jatisrono yang meminjam 12 kotak suara dan 24 bilik suara. Jumlah peralatan yang dipinjam itu menyesuaikan jumlah penduduk di masing-masing desa.

Sementara itu, Ketua KPU Wonogiri, Joko Purnomo, kepada Solopos.com, Rabu (5/12/2012), mengungkapkan KPU sengaja memberikan kesempatan panitia penyelenggara pilkades meminjam kotak dan bilik suara. Menurutnya, kondisi kotak dan bilik suara di KPU cukup baik. Selain itu, peralatan tersebut juga dibuat praktis sehingga panitia tidak akan mendapat kesulitan berarti saat menggunakannya.

“Setiap pilkades selalu begitu, desa pinjam ke KPU. KPU punya sekitar 12.000 kotak suara dan 12.000 bilik suara jadi pasti cukup untuk memenuhi kebutuhan pilkades,” kata Joko.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya