SOLOPOS.COM - ilustrasi (JIBI/dok)

Solopos.com, WONOGIRI--Pendaftaran calon kepala desa (kades) di 15 desa yang akan menghelat Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Tahap II pada 11 November mendatang, dimulai.

Pendaftaran calon kades bakal ditutup Rabu (23/10). Bagian Pemerintahan Desa (Pemdes) Setda Wonogiri pun sudah sibuk memonitor jalannya pendaftaran di masing-masing desa. Seperti diberitakan sebelumnya, Pilkades Tahap II 2013 di Wonogiri bakal diikuti 15 desa, yakni Desa Gebang (Nguntoronadi); Sambiharjo dan Gunungsari (Jatisrono); Sugihan, Tanjung, dan Ngaglik (Bulukerto); Gambiranom dan Bugelan (Kismantoro); Hargosari (Tirtomoyo); Ngancar, Platarejo, dan Sejati (Giriwoyo), Tlogosari (Giritontro); Purworejo (Wonogiri); dan Widoro (Sidoharjo).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kepala Bagian (Kabag) Pemdes Setda Wonogiri, Sriyono, saat dihubungi Espos, di sela-sela memonitor persiapan Pilkades di Desa Ngargosari, Kecamatan Tirtomoyo, Senin (21/10), mengatakan pendaftaran calon kades sebenarnya sudah dibuka Kamis (17/10). Namun, biasanya pendaftar baru berdatangan ketika memasuki detik-detik terakhir penutupan masa pendaftaran.

Ekspedisi Mudik 2024

“Ini kebiasaan di sini. Makanya, kami baru memonitor hari ini [Senin]. Ngargosari desa pertama yang kami monitor, nanti menyusul desa-desa lain. Besok [Selasa] juga masih lanjut sampai semua total 15 desa,” beber Sriyono.

Menurut Sriyono, kendati baru mulai memonitor persiapan Pilkades, pihaknya sudah memetakan kemungkinan masalah di 15 desa tersebut. Di antaranya, terkait kemungkinan ada desa yang tidak memiliki satupun pendaftar calon kades.

Namun, sejauh ini, dia menyebut tidak menemukan indikasi itu. Kalaupun ada desa tanpa pendaftar sampai jadwal penutupan pendaftaran, pihaknya bakal memberi tambahan waktu pendaftaram hingga Kamis (24/10).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya