SOLOPOS.COM - Anggota tim pasangan calon bupati-calon wakil bupati, Hamid Noor Yasin-Wawan Setya Nugraha, telah memasang baliho di lokasi strategis di Kecamatan Wonogiri, Minggu (2/8/2015). Namun pada Senin (3/8/2015), kata-kata Coblos Atine dan Calon Bupati-Calon Wakil Bupati di baliho itu ditutup. Mereka beralasan menunggu tahapan penetapan calon oleh KPU Wonogiri. (Trianto Hery Suryono/JIBI/Solopos)

Pilkada Wonogiri, pendukung Jokowi pada Pilpres memilih mendukung Hamid-Wawan Setya (HW).

Solopos.com, WONOGIRI--Ratusan sukarelawan Jokowi For Presiden (JKW4P) Wonogiri berencana mendeklarasikan diri mendukung pasangan calon (paslon) Hamid-Wawan (HW) di pemilihan kepala daerah (pilkada) Wonogiri tahun ini. Deklarasi dijadwalkan pada Minggu (18/10/2015) di Wonogiri.
Saat deklarasi akan dihadiri sekitar 200-an sukarelawan khusus di Wonogiri Kota.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Deklarasi sejenis akan digelar maraton di berbagai kecamatan di Wonogiri. Pernyataan itu disampaikan Koordinator Sukarelawan JKW4P Wonogiri, Joko Prihanto saat ditemui Solopos.com di rumahnya, Jumat (16/10/2015).

“Sukarelawan JKW4P bertekad mengalihkan dukungan ke paslon HW. Deklarasi digelar Minggu.”

Joko mengatakan selain relawan JKW4P akan hadir komunitas Sparpo [sekitar Pasar Pokoh], Banteng liar dan sukarelawan komunitas lain. Diakui oleh Joko, di Pilpres 2014, sukarelawan mendukung Jokowi menjadi presiden. Saat itu, Jokowi diusung PDIP untuk meraih kursi RI 1 dan menjadi kenyataan. Lebih lanjut Joko menyatakan, pilihan sukarelawan tak harus tegak lurus. Artinya, sukarelawan JKW4P tak harus mendukung calon yang diusung PDIP.

“Di Pilkada Wonogiri lebih pada figur dan sukarelawan JKW4P memilih paslon HW. Jadi dukungan sukarelawan JKW4P tak harus linier ke PDIP. Apalagi sukarelawan itu bukan organisasi sayap partai pengusung paslon sehingga bisa menyandarkan pilihan sesuai kondisi daerah,” ujarnya.

Cabup Koalisi Wonogiri Baru, Hamid Noor Yasin mengaku belum mengetahui rencana deklarasi sukarelawan. Dia mengapresiasi kemauan sukarelawan JKW4P mendukung dirinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya