SOLOPOS.COM - Calon Bupati Kulonprogo nomor urut dua, Hasto Wardoyo menunjukkan tinta pada jari kelingkingnya usai menggunakan hak pilih di TPS 13 Klepu, Desa Hargowilis, Kecamatan Kokap, Kulonprogo, Rabu (15/2/2017). (Rima Sekarani I.N./JIBI/Harian Jogja)

Pilkada Kulonprogo diikuti oleh incumbent wakil bupati Sutedjo

Harianjogja.com, KULONPROGO-Calon wakil bupati Kulonprogo nomor urut 2, Sutedjo menargetkan kemenangan 90% di TPS 01 Temanggal, Wijimulyo, Nanggulan. TPS tersebut berjarak sekitar 200 meter dari kediamannya.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Kami berharap Allah meridhoi kemenangan Hasto-Tedjo demi kelangsungan pembangunan di Kulonprogo,” ujarnya usai mencoblos pada Rabu (15/2/2017) pagi.

Ia juga menyatakan optimis akan meraih suara mayoritas di kandanganya sendiri. Kader Partai Amanat Nasional (PAN) ini menyebutkan target suara yang bisa didulang berkisar 80% hingga 90% dari total pemilih yang hadir. Namun, ia juga menyebutkan jika hal tersebut diserahkan sepenuhnya kepada kehendak masyarakat dan Allah.

Selain itu, ia menilai jika tingkat partisipasi masyarakat di daerah tersebut untuk hadir ke lokasi TPS mencapai 80%. Jumlah yang tidak hadir sebagian besar disebutkan sedang berada di perantauan. TPS 01 Temanggal sendiri memiliki jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 486. Dari jumlah tersebut, 3 diantaranya merupakan penyandang disabilitas.

Tak lupa, ia menyampaikan harapannya untuk berjalannya pilkada Kulonprogo 2017 yang lancar, tertib, dan tanpa gejolak. Dikatakan pula jika keputusan akan hasil pilkada ini pasti akan dihormati. Menurutnya, siapapun yang terpilih nanti menjadi pemimpin Kulonprogo hingga 5 tahun mendatang akan tetap mendatang dukungan dan rasa hormat dari pihaknya.

Sutedjo sendiri hadir ke TPS dengan didampingi oleh istri, anak, menantu dan cucunya sekitar pukul 09.20 WIB Ia datang ke lokasi TPS yang berada di tepi sawah tersebut dengan berjalan kaki bersama keluarga dan kerabatnya.

Pria yang pernah menjabat sebagai Kepala Desa Wijimulyo ini mengenakan pakaian batik bermotif geblek renteng yang senada dengan keluarganya.Sepanjang perjalanan, sejumlah warga bersalaman dengannya sembari menyampaikan doa dan restu kepada petahana wakil bupati ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya