SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, KARANGANYAR — Ratusan anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) mengancam tak akan mengumumkan penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) di setiap kecamatan. Pasalnya, hingga sekarang para anggota PPK belum menerima honor selama empat bulan.

Informasi yang dihimpun Solopos.com  ratusan anggota PPK belum menerima honor tahapan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Karanganyar sejak April lalu. Padahal, honor tersebut digunakan untuk membiayai operasional pelaksanaan tahapan Pilkada Karanganyar. Selama ini, mereka terpaksa merogoh kocek sendiri maupun patungan untuk membiayai operasional penyelenggaraan tahapan Pilkada Karanganyar.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ketua PPK Karanganyar, Argo Teguh, mengatakan sesuai aturan, honor ketua PPK di setiap kecamatan senilai Rp500.000/bulan. Sementara honor anggota PPK senilai Rp400.000/bulan. Hingga sekarang, seluruh anggota PPK belum menerima honor tahapan Pilkada Karanganyar. Padahal, honor tersebut digunakan untuk membiayai operasional penyelenggaraan tahapan Pilkada Karanganyar.

“Hingga sekarang, kami belum menerima honor padahal tahapan Pilkada harus dilaksanakan secara bertahap,” katanya saat ditemui Solopos.com di kantornya, Rabu (24/7/2013).

Apabila honor tersebut belum dibayarkan sebelum penetapan DPT Pilkada Karanganyar yakni 3 Agustus maka daftar DPT tak akan diumumkan di setiap kecamatan. Hal ini dilakukan agar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karanganyar merespon tuntutan para anggota PPK.
Sebenarnya, perwakilan anggota PPK pernah melakukan pertemuan dengan komisioner KPU Karanganyar untuk membahas permasalahan tersebut. Namun, pertemuan tersebut tak membuah hasil lantaran pencairan honor PPK harus mendapatkan persetujuan Pemkab Karanganyar.

Secara terpisah, Ketua KPU Karanganyar, Sri Handoko Budi Nugroho, ketika dihubungi Solopos.com, mengakui honor para PPK, PPS maupun PPDP belum dibayarkan lantaran terganjal permasalahan administrasi. Pihaknya telah berkoordinasi dengan instansi terkait untuk mencairkan honor tersebut. Honor tersebut telah ditransfer ke rekening baik anggota PPK, PPS maupun PPDP Pilkada Karanganyar.

“Sudah ditransfer ke rekening setiap anggota PPK, PPS maupun PPDP. Kami mengucapkan terima kasih kepada para anggota PPK hingga PPDP yang bekerja keras melaksanakan tahapan Pilkada Karanganyar,” tambah Handoko.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya