SOLOPOS.COM - Pasangan calon walikota dan wakil walikota Jogja nomor dua, Haryadi Suyuti dan Heroe Poerwadi saat berkonsolidasi dengan pendukungnya di posko pemenangan Jalan Katamso, Gondomanan, seusai berkampanye ke Pasar Ngasem dan Alun-alun Kidul.?(Ujang Hasanudin/JIBI/Harian Jogja)

Pilkada Jogja untuk Haryadi-Heroe mengunjungi kampung setempat.

Harianjogja.com, JOGJA — Pasangan calon walikota dan wakil walikota nomor urut dua, Haryadi Suyuti-Heroe Poerwadi blusukan ke kampung Sutodirjan, Pringgokusuman, Gedongtengen, untuk menarik simpati warga setempat, Selasa (8/11/2016).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Menurut Heroe Poerwadi, kampung yang tertata bisa menunjukan kota yang tertata. Ia mengatakan Kota Jogja tidak memiliki sumber daya alam yang cukup, sumber daya manusianya cukup melimpah. Karena itu pemberdayaan masyarakat perkampungan menjadi fokus pembangunan.

Dari kampung tersebut ia juga mendapat ide untuk membentuk komunits pecinta lingkungan dari anak-anak muda di kampung lainnya. Anak muda, kata dia, memiliki peran besar dalam mengembangkan kampung halamannya.

(Baca Juga : PILKADA JOGJA : Imam – Fadli Tawarkan Konsep Toleransi)

Sebab kampung yang bersih dan sehat bisa mendongkrak roda perekonomian masyarakat. “Maka salah satu fokus pembangunan kamu juga soal lingkungan,” ujar Heroe.

Sementara Haryadi Suyuti pun mengapresiasi warga Kampung Sitdirjan yang mampu menjaga kebersihan lingkungan. “Kota yang baik itu wujud dari kampung yang baik. Kampung apik kotane mesti apik,” kata Haryadi.

Pihaknya juga sempat mendapat masukan dari masyarakat supaya Pasar Senen dipasangi lantai kramik. Usulan itu akan ditindaklanjuti karena masuk dalam rencana program penataan pasar tradisional yang akan dilaksanakannya. Penataan pasar tradisional, menurutnya, menjadi penting agar bisa bersaing dengan toko moderen.

“Kami akan melibatkan semua pihak untuk membahas penataan pasar tradisional menjadi menjadi lebih baik, “kata Haryadi.

Sementara itu pasangan calon walikota dan wakil walikota nomor urut satu, Imam Priyono-Achmad Fadli sampi siang kemarin, masih mempersiapkan konsep kampanye hanya akan dilaksanakan, Rabu (9/11/2016), hari ini. Namun sebelumnya Imam-Fadli blusukan ke kampung Mrican dan Snggrahan, di Kelurahan Giwangan, Umbulharjo.

Dalam kunjunganny tersebut, Imam-Fadli dicurhati warga soal label lokasi prostitusi di wilyah Sanggrahan. Imam-Fadli pun menjanjikan penataan wilayah tersebut menjadi kampung takwa. Pihaknya juga akan memberdayakan masyarakat setempat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya