SOLOPOS.COM - Ganjar Pranowo (kiri) mendatangi lokasi tanah longsor di Desa Pasir Panjang, Kecamatan Salem, Kabupaten Brebes, Jateng, Rabu (28/2/2018). (Instagram-@ganjar_pranowo)

Pilkada 2018 yang sudah memasuki masa kampanye dimafaatkan Ganjar Pranowo untuk mengunjungi lokasi tanah longsor di Brebes.

Semarangpos.com, BREBES – Calon gubernur Jawa Tengah (cagub Jateng) petahana Ganjar Pranowo memanfaatkan masa kampanye pilkada atau lebih tepatnya Pilgub Jateng 2018 untuk mengunjungi lokasi tanah longsor di Desa Pasir Panjang, Kecamatan Salem, Kabupaten Brebes, Jateng, Rabu (28/2/2018). Di kesempatan itu, Ganjar sempat mendatangi pria yang mengaku sempat tertimbun tanah longsor namun berhasil selamat.

Promosi Klaster Usaha Rumput Laut Kampung Pogo, UMKM Binaan BRI di Sulawesi Selatan

Pria yang selamat setelah tertimbun tanah longsor di salah satu desa di Brebes itu bernama Kartoyo. Ia mengaku sempat tertimbun tanah longsor selama beberapa menit sebelum akhirnya berhasil diselamatkan. “Saya tertimbun longsor, enggak begitu lama, ukuran menit itu,” ungkap Kartoyo seperti pada video yang diunggah Ganjar Pranowo di akun Instagramnya, @ganjar_pranowo.

Kartoyo menjelaskan dirinya juga sempat tertimpa pohon pisang dan pohon kelapa dalam bencana tersebut. “Saya tertimbun itu, ditolong orang, saya tangannya begini [melambai], sempat tertimpa pohon pisang sama kelapa,” beber Kartoyo.

Cagub nomor urut 1 di Pilgub Jateng dalam rangkaian pilkada  serentak 2018 itu menganggap Kartoyo adalah satu dari sekian korban tanah longsor di Brebes yang masih diberi kesempatan hidup oleh Tuhan. “Pak Kartoyo salah satu korban yang selamat dari longsor di Brebes. Alhamdulilah selalu ada jalan yang diberikan Allah untuk keselamatan kita. Sehat selalu ya pak. #VlogGanjar” tulis Ganjar pada keterangan video yang ia unggah.

Melalui akun Instagramya, politikus PDI Perjuangan tersebut juga memamerkan foto dirinya kala membantu tim search and rescue (SAR) dalam mencari korban tanah longsor di Brebes yang belum ditemukan. Cagub yang didampingi Taj Yasin di pilkada atau lebih tepatnya Pilgub Jateng 2018 itu pun melontarkan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang seakan-akan tak pernah lelah mencari korban tanah longsor di Brebes.

Foto-foto Ganjar di lokasi bencana tersebut juga dipamerkan DPP PDI Perjuangan di Instagram melalui akun @pdiperjuangan. “Meski tengah cuti sebagai gubernur, Pak @ganjar_pranowo hari ini mengunjungi Kelurahan Pasir Panjang Kecamatan Salem Kabupaten Brebes yang terkena bencana banjir bandang dan tanah longsor,” ungkap pengelola akun Instagram milik DPP PDI Perjuangan itu.

Dikutip dari laman aneka berita Okezone, pencarian korban tanah longsor di Brebes itu sudah mencapai hari terakhir pada Rabu (28/2/2018). Di laman tersebut juga disebutkan cagub nomor urut 1 di pilkada atau lebih tepatnya Pilgub Jateng 2018 itu juga menampung beberapa permintaan bantuan dari para korban tanah longsor.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya