SOLOPOS.COM - Ilustrasi

Ilustrasi

SEMARANG-DPP PDIP akan memanggil incumbent atau patahana Gubernur Jateng, Bibit Waluyo untuk menjalani fit and proper test sebagai calon gubernur (cagub) pada Pilgub Jateng 2013.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Meski, menurut Sekretaris DPD PDIP Jateng, Agustina Wilujeng, Bibit Waluyo tak mendaftar pada penjaringan cagub dan calon wakil gubernur (cawagub) yang digelar DPD PDIP Jateng beberapa waktu lalu.

“Bibit Waluyo memang tak mendaftar melalui DPD PDIP, tapi namanya diusulkan oleh salah satu DPC PDIP, sehingga ada kemungkinan akan dipanggil DPP untuk menjalani fit and proper test,” ungkap dia kepada wartawan di Semarang, Kamis (20/12/2012).

Selain Bibit, lanjut dia, DPP PDIP kemungkinan juga akan memanggil Sekretaris Daerah (Sekda) Pemprov Jateng, Hadi Prabowo, Ketua Kamar Dagang dan Indutri Daerah (Kadinda) Jateng, Kukrit Suryo Wicaksono, Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo serta lainnya.

Menurut Agustina, nama Sekda diketahui mendaftar langsung ke DPP, sedang Ketua Kandinda Jateng dan Walikota Solo diusulkan oleh DPC PDIP sebagai cagub. “Penjaringan cagub dan cawagub PDIP melalui tiga jalur, yakni DPD, DPC, dan DPP. Semua calon akan menjalani uji kepatutan dan kelayakan [fit and proper test] sebelum mendapatkan rekomendasi,” bebernya.

Pemanggilan terhadap Bibit, Hadi Prabowo, Kukrit, FX Hadi Rudyatmo, menurut Agustina dijadwalkan pada pekan depan.“Pemanggilan dilakukan setelah DPP mengelar rapat pleno pada Jumat [21/12],” tandasnya.

Dia menambahkan, untuk bakal cagub dan cawagub yang mendaftar melalui DPD PDIP telah menjalani fit and proper test di Kantor DPP Lenteng Agung, Jakarta Selatan pada Rabu (20/12).

Menurut dia, dari 19 orang yang mendaftar cagub-cawagub yang hadir mengikuti uji kepatutan dan kelayakan hanya 13 orang. “Ada enam orang tak hadir dengan berbagai alasan, misalnya sakit, mengundurkan diri dan lainnya,” ujarnya.

Calon yang mengundurkan diri yakni Ketua DPD Gerindra Jateng, Abdul Wachid yang mendaftar cawagub.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya