SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SRAGEN &ndash;</strong> Partai-partai politik pengusung dan pendukung pasangan Ganjar Pranowo-Taj Yasin dalam Pilkada Jateng 2018 di Kabupaten Sragen mendeklarasikan pemenangan pasangan tersebut, Senin (2/4/2018) sore, di Halaman Kantor DPC PDI Perjuangan (PDIP) Sragen.</p><p>Acara itu dihadiri Ganjar Pranowo, Ketua Desk Pemenangan Pemilu DPD PDIP Jateng, Agustina Wilujeng Pramestuti; Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Jateng, Joko Saptono; Ketua DPC PDIP Sragen, Untung Wibowo Sukowati; dan ratusan pengurus maupun kader parpol koalisi.</p><p>Deklarasi tersebut adalah puncak dari serangkaian kegiatan safari politik calon Gubernur nomor urut satu itu. Sejak Senin pagi Ganjar didampingi pengurus DPC PDIP Sragen berkeliling Bumi Sukowati menemui berbagai lapisan masyarakat untuk menyerap aspirasi mereka.</p><p>Dalam kesempatan itu Agustina menyampaikan optimisme kemenangan pasangan Ganjar-Yasin saat pemungutan suara 27 Juni 2018 mendatang. Berdasarkan hasil survei, hingga saat ini pasangan Ganjar-Yasin sudah unggul dari kompetitornya, di angka sekitar 67 persen.</p><p>"Target saat ini baru 67 persen. Kami berharap akan terus naik," ujar dia. Menariknya target 67 persen menurut Agustina justru kalah dari target perolehan suara Ganjar-Yasin di Kabupaten Sragen. Di Bumi Sukowati pasangan itu diharapkan mendulang 74 persen suara.</p><p>Angka tersebut berkaca dari perolehan suara Ganjar Pranowo saat Pilkada Jateng 2013. "Kemarin saat PDIP sendirian saja bisa mencapai 74 persen suara. Maka paling tidak ya dipertahankan lah. Itu jadi pekerjaan rumah [PR] kami bersama. Semuanya," kata dia.</p><p>Disinggung ihwal program kartu tani ke depan, menurut Agustina akan terus dijalankan karena merupakan program nasional dan bertujuan untuk mengarahkan agar pupuk bersubdisi tepat sasaran. Sebab selama ini ada pupuk bersubsidi yang ditengarai tak tepat sasaran.</p><p>"Beberapa masukan dan informasi yang diterima Pak Ganjar akan dilakukan pembenahan sistem. Sistem yang membuat BRI. Sistem dibuat agar berbasis kebutuhan petani. Intinya kartu tani akan tetap dipakai dengan berbagai pembenahan," sambung dia.</p><p>Ketua DPC PDIP Sragen, Untung Wibowo Sukowati, menyatakan optimismenya pasangan Ganjar-Yasin bakal menang mutlak di Sragen. Tapi dia belum berani menyebutkan berapa persen target perolehan suara pasangan itu. Menurut dia yang terpenting terus bergerak.</p><p>"Bukan gak berani [pasang target]. Tapi realistis saja, yang terpenting kami bergerak terus, sambangi masyarakat. Jangan sampai ada kesan arogan. Angka itu statistik dan dinamis. Masih ada dua bulan ke depan yang penting kami gerak terus lah," urai dia.)</p>

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya