SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p dir="ltr"><strong>Madiunpos.com, PONOROGO</strong> — Mobil pikap pengangkut rombongan pelayat mengalami kecelakaan lalu lintas hingga masuk jurang di Jalan Sooko, Desa Ngadirojo, Kecamatan Sooko, Kabupaten Ponorogo, Senin (20/8/2018) sore.</p><p dir="ltr">Akibat kecelakaan Ponorogo itu, satu penumpang tewas dan 18 <a href="http://madiun.solopos.com/read/20180821/516/935364/dpt-pemilu-2019-kota-madiun-148.746-orang-turun-dibanding-pilkada" title="DPT Pemilu 2019 Kota Madiun 148.746 Orang, Turun Dibanding Pilkada">penumpang lainnya</a> termasuk sopir mengalami luka-luka.</p><p dir="ltr">Kanit Laka Satlantas Polres Ponorogo, Ipda Badri, mengatakan mobil pikap berpelat nomor AE 8870 SE saat itu sedang <a href="http://madiun.solopos.com/read/20180820/516/935216/letkol-czi-nur-alam-sucipto-kini-dandim-madiun" title="Letkol Czi Nur Alam Sucipto Kini Dandim Madiun">mengangkut rombongan</a> pelayat dari Desa Ngadirojo, Kecamatan Sooko.</p><p dir="ltr">Mobil pikap yang dikemudikan Misnanto, 33, tersebut membawa penumpang 18 orang. Saat di jalanan menanjak, pikap mengalami selip hingga membuat mobil berjalan mundur.</p><p dir="ltr">Setelah beberapa saat mundur, Misnanto <a href="http://madiun.solopos.com/read/20180821/516/935341/16-penerbang-tempur-tni-dilatih-menyusun-operasi-udara" title="16 Penerbang Tempur TNI Dilatih Menyusun Operasi Udara">tidak dapat mengendalikan</a> laju kendaraan hingga akhirnya terperosok ke jurang pinggir jalan. Dugaan sementara, mobil pikap selip dan kelebihan kapasitas hingga akhirnya terperosok di jurang.</p><p dir="ltr">"Diduga terjadi selip di ban dan muatan tidak sesuai kapasitas. Kemudian mobil mundur hingga terperosok di jurang dengan kedalaman mencapai 4 meter," terang Ipda Badri saat dihubungi <em>Madiunpos.com</em>, Selasa (21/8/2018).</p><p dir="ltr">Selain satu penumpang meninggal, yakni Painem, 60, warga Desa Ngadirojo, Sooko. Wanita lanjut usia itu <a href="http://madiun.solopos.com/read/20180821/516/935346/kabupaten-madiun-belum-punya-juleha-besertifikat" title="Kabupaten Madiun Belum Punya Juleha Besertifikat">meninggal di lokasi</a> dengan kondisi luka di bagian kepala, leher, dan bagian tubuh lainnya. Sementara 18 penumpang lainnya mengalami luka-luka, sebagian besar di bagian kepala.</p><p dir="ltr">Para korban telah menjalani perawatan di RSUD Ponorogo dan Puskesmas Sooko. Sebagian dari korban sudah ada yang pulang.</p><p dir="ltr">Inilah identitas 18 korban selamat dalam kecelakaan Ponorogo:</p><p dir="ltr">1. Misnanto, 33, mengalami luka di bagian pundak kanan</p><p dir="ltr">2. Kati, 55, mengalami luka dagu lebam dan kepala nyeri</p><p dir="ltr">3. Katemi, 45, mengalami luka di kelopak mata hingga pelipis</p><p dir="ltr">4. Sumini, 60, mengalami luka kepala atas kanan, pipi kanan lebam, dan dada kanan nyeri</p><p dir="ltr">5. Paitun, 65, mengalami luka di bagian dada</p><p dir="ltr">6. Tumiran, 50, mengalami luka di bagian kepala</p><p dir="ltr">7. Sainem, 60, mengalami luka&nbsp; di bagian kaki dan kepala</p><p dir="ltr">8. Damis, 70, mengalami luka di bawah kelopak mata</p><p dir="ltr">9. Ruri, 40, mengalami luka memar di punggung dan tangan</p><p dir="ltr">10. Misilah, 40, mengalami luka punggung memar</p><p dir="ltr">11. Sri Wahyu Windarti, 23, mengalami luka memar di pelipis kanan</p><p dir="ltr">12. Boini, 57, mengalami luka di bagian paha kiri</p><p dir="ltr">13. Jay, 50, mengalami luka di bagian punggung</p><p dir="ltr">14. Misitun, 62, mengalami luka di bagian dahi dan mata kanan bengkak</p><p dir="ltr">15. Nyamir, 54, mengalami luka di bagian kiri</p><p dir="ltr">16. Sidem, 42, mengalami luka di bagian paha</p><p dir="ltr">17. Tumir, 55, mengalami luka di bagian paha kiri</p><p dir="ltr">18. Gemi, 53, mengalami luka di bagian paha kiri</p><p dir="ltr">Seluruh penumpang merupakan warga Dukuh Wates, Desa Ngadirojo, Kecamatan Sooko, Kabupaten Ponorogo.&nbsp;</p><p dir="ltr"><strong>Silakan&nbsp;</strong><a href="http://madiun.solopos.com/"><strong>KLIK</strong></a><strong>&nbsp;dan&nbsp;</strong><a href="https://www.facebook.com/madiunpos/"><strong>LIKE</strong></a><strong>&nbsp;untuk lebih banyak berita Madiun Raya</strong></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya