SOLOPOS.COM - Striker Real Madrid Gareth Bale dan pemain Atletico Madrid uanfran berebut bola. JIBI/Rtr/Sergio Perez

Solopos.com, MADRID — Real Madrid tak mampu meraih kemenangan pada laga leg pertama Piala Super Spanyol. Menghadapi Atletico Madrid di kandang sendiri, Los Merengues ditahan rival sekotanya itu dengan skor 1-1.

Madrid sebenarnya sangat dominan pada laga di Santiago Bernabeu, Rabu (20/8/2014) dinihari WIB. Statistik ESPN FC mencatat mereka unggul penguasaan bola 70:30.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Madrid membuat 18 percobaan mencetak gol dan empat di antaranya tepat sasaran. Sementara itu, Atletico melepaskan delapan tembakan dan lima di antaranya mengarah ke gawang.

Meski mendominasi permainan, Madrid baru bisa bikin gol di sepuluh menit terakhir waktu normal. Gol tim tuan rumah dicetak oleh bintang anyarnya, James Rodriguez.

Namun, Madrid tak mampu mempertahankan keunggulannya itu. Atletico mampu menyamakan skor di sisa waktu lewat sontekan Raul Garcia.

Leg kedua akan digelar pada Sabtu (23/8/2014) dinihari WIB. Atletico akan gantian jadi tuan rumah.

Seperti dilansir detiksport, peluang pertama menjadi milik Madrid. Gareth Bale melepaskan tembakan dari luar kotak penalti pada menit ke-11, tapi arahnya masih melebar ke samping gawang.

Atletico yang cuma mengandalkan serangan balik ternyata mampu membahayakan gawang Madrid. Pada menit ke-14, tembakan voli Mario Mandzukic masih bisa diantisipasi oleh Iker Casillas.

Babak pertama berakhir tanpa gol. Dua menit setelah babak kedua dimulai, Bale yang menerima umpan dari Dani Carvajal mendapatkan ruang tembak cukup ideal. Akan tetapi, penyelesaiannya dimentahkan oleh penjaga gawang Atletico, Miguel Angel Moya.

Madrid akhirnya mendapatkan gol yang mereka cari pada menit ke-80. Dalam sebuah kemelut di kotak penalti, James menyambar bola liar dengan kaki kanannya untuk menjebol gawang Atletico.

Akan tetapi, keunggulan Madrid tak bertahan lama. Berselang delapan menit, Atletico menyamakan kedudukan lewat kaki Garcia. Garcia yang tak terkawal di mulut gawang Madrid dengan mudah membelokkan tendangan sudut Koke ke dalam gawang. (JIBI/SOLOPOS)

Susunan Pemain
Real Madrid:
Casillas; Carvajal, Pepe, Ramos, Marcelo; Modric (Di Maria 78′), Alonso, Kroos; Bale, Benzema, Ronaldo (Rodriguez 46′)

Atletico Madrid: Moya; Juanfran, Miranda, Godin, Siqueira (Ansaldi 64′); Mario Suarez, Gabi; Koke, Saul (Griezmann 57′), Raul Garcia; Mandzukic (Raul Jimenez 78′)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya