SOLOPOS.COM - Tim bulu tangkis Indonesia untuk ajang Piala Sudirman 2017 (PBSI)

Piala Sudirman 2017 menyajikan Indonesia yang akan bersaing dengan India dan Denmark.

Solopos.com, SOLO – Tim bulu tangkis Indonesia tergabung di grup D Piala Sudirman 2017. Tim Merah-Putih bakal bersaing dengan India dan Denmark untuk lolos ke babak selanjutnya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Indonesia sendiri telah menunjuk 20 atlet yang terdiri dari 10 atlet putra dan 10 atlet putri untuk tampil di Piala Sudirman 2017. Termasuk ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya yang kini menempati peringkat satu dunia.

Sayang, pemain senior Liliyana Natsir tak bisa ikut karena masih dalam tahap pemulihan cedera. Begitu pula dengan Nitya Krishinda Maheswari. Dengan begitu, Tontowi Ahmad dan Greysia Polii pun bakal mendapat pasangan baru.

Salah satu yang menarik dari skuat Indonesia kali ini adalah ditunjuknya pemain muda Gregoria Mariska Putri. Pemain yang akrab disapa Grego mengaku tidak grogi dan tak merasa terbebani saat turun pada turnamen bulu tangkis Piala Sudirman 2017 meski berstatus pemain termuda dalam skuad.

Bahkan Grego justru tertantang untuk melawan jagoan India, Pusarla V. Sindhu. Kali terakhir dia bertemu Sindhu bertemu adalah pada ajang berlevel Grand Prix Gold bernama Syed Modi International Badminton Championship, India. Saat itu, Grego kalah dari Sindu dengan skor 13-21 dan 14-21.

“Kalau diberi kesempatan bermain saya mau bertarung lagi dengan dia karena saya penasaran, walau saya tidak yakin 100 persen menang saya percaya pada kemampuan saya, buat lawan dia saya sudah siap walau tidak gampang memang,” kata Grego.

Indonesia akan lenbih dulu bertanding melawan India, sebelum keesokan harinya menantang Denmark. Berikut jadwal siaran langsung pertandingan Indonesia di Piala Sudirman 2017 yang akan ditayangkan Kompas TV.

Indonesia Vs India: Selasa, 23 Mei 2017, Pukul 15.00 WIB

Indonesia Vs Denmark: 24 Mei 2017, Pukul 15.00 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya