SOLOPOS.COM - Pemain Persija, Jaimerson Da Silva Xavier (tengah), meluapkan kegembiraan bersama timnya seusai berhasil mencetak gol ke gawang PSMS dalam babak semifinal leg ke-1 Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (10/2/2018). (JIBI/Solopos/M. Ferri Setiawan)

Piala Presiden 2018 diwarnai dengan kemenangan Persija Jakarta.

Solopos.com, SOLO – Persija Jakarta berhasil melaju ke babak final Piala Presiden 2018. Hal itu dipastikan setelah mereka mengalahkan PSMS pada leg kedua babak semifinal dengan skor 1-0. Macan Kemayoran pun lolos dengan keunggulan agregat 5-1.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pada leg kedua yang dilangsungkan di Stadion Manahan, Solo, Senin (12/2/2018) sore WIB, PSMS mencoba menggebrak lebih dulu. Maklum, mereka membutuhkan kemenangan dengan selisih empat gol setelah kalah 1-4 pada leg pertama. Beberapa kali Wilfried Yessoh mengancam gawang Persija namun gagal.

Persija lantas mencoba membalas di menit ke-13. Yan Pietr yang sebelumnya tak dimainkan pada leg pertama melepaskan tembakan keras dari jarak yang cukup jauh. Bola pun hanya melambung di atas gawang PSMS yang kini dijaga Dhika Bhayangkara.

Setelah itu, kedua tim saling jual beli serangan. Persija mengandalkan serangan cepat dari sisi sayap. Sementara PSMS lebih mengandalkan umpan-umpan crossing. Namun hingga babak pertama selesai, kedua tim belum berhasil mencetak gol.

Di babak kedua, Persija beberapa kali menusuk pertahanan PSMS. Mengandalkan kecepatan Riko Simanjuntak, Macan Kemayoran kerap menerapkan strategi umpan-umpan terobosan. Beruntung lini pertahanan PSMS yang digalang Roni Fatahillah masih sigap menghalau bola.

Skema tersebut akhirnya berbuah gol juga untuk Persija pada menit ke-60. Bek PSMS lengah untuk menjaga Riko yang lolos dari pengawalan. Pemain mungil itu mampu mencukil bola melewati kiper. Bola yang berada di mulut gawang yang sudah kosong lantas diteruskan Marko Simic untuk menjadi gol.

Pada menit ke-80, PSMS memiliki kesempatan emas untuk menyamakan kedudukan. Frets Butuan berhasil lepas dari jebakan offside dan tinggal berhadapan dengan kiper Andritany. Dia berusaha melewati Andritany sebelum menceploskan bola ke gawang. Namun, kiper Persija itu dengan sigap menggagalkan usaha Frets. Hingga babak kedua berakhir, skor 1-0 untuk Persija tetap bertahan.

Persija masih menunggu lawan untuk babak final. Mereka akan menantang pemenang duel Bali United kontra Sriwijaya FC.

Susunan pemain

Persija Jakarta: Andritany, Dany Saputra, Ismed Sofyan, Jaimerson, Maman Abdurrahman, Arthur, Asri Akbar, Ramdani Lestaluhu, Yan Pietr, Marco Simic, Riko Simanjuntak

PSMS Medan: Dhika Bhayangkara, M. Roby, Roni Fatahillah, Abdul Aziz, Fredyan, Gusti, Legimin Raharjo, M. Alwi, Wilfried Yessoh, Frets Butuan, Sadney

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya