SOLOPOS.COM - Pesepakbola Persib Bandung, Toni Sucipto (kanan), berebut bola dengan pesepakbola Selangor FA Malaysia, Abdul Hadi Yayah (kiri), pada pertandingan Persahabatan International di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (22/5). Tim Maung Bandung berhasil mengalahkan klub asal negara Malaysia tersebut dengan skor akhir 4-2. ANTARA FOTO/Novrian Arbi/nz/15

Piala Presiden 2015 perempat final mempertemukan Persib Bandung vs Pusamania Borneo FC. Persib menang 2-1 atas Pusamania Borneo FC.

Solopos.com, BANDUNG — Persib Bandung lolos ke semifinal Piala Presiden 2015 setelah mengalahkan Pusamania Borneo 2-1. Laga itu digelar di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Bandung (26/9/2015).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Persib unggul agresivitas gol tandang 4-4 atas Pusamania. Di leg pertama Persib kalah 3-2 dari Pusamania. Namun, Persib unggul 2-1 di leg kedua. Hasil itu membuat Persib lolos ke semifinal Piala Presiden 2015 menyusul Mitra Kukar yang mengalahkan PSM.

Laga leg kedua perempat final Piala Presiden 2015 yang mempertemukan Persib Bandung vs Pusamania Borneo FC berlangsung sengit sejak awal babak pertama. Persib yang hanya butuh satu gol untuk melaju ke semifinal, langsung menyerang pertahanan PBFC.

Di laga leg kedua perempat final Piala Presiden 2015 kontra Pusamania, Persib Bandung mengandalkan Makan Konate, Atep dan Tantan untuk menggempur pertahanan tim tamu. PBFC yang mengandalkan Galih Sudaryono dan Hamka Hamzah di lini belakang mencoba bertahan dan sesekali melakukan serangan balik.

Persib Bandung terus berusaha membongkar pertahanan Pusamania. Kokohnya pertahanan PBFC yang dikawal kiper Galih Sudaryono membuat kedudukan masih imbang 0-0 menit ke-25.

Pusamania Borneo FC yang unggul 3-2 di leg pertama perempat final Piala Presiden 2015 berusaha keras mempertahankan keunggulan. Memasuki water break menit ke-30, Persib vs Pusamania masih imbang 0-0.

Seusai water break, Persib Bandung terus melancaran serangan ke pertahanan Pusamania Borneo FC. Serangan-serangan penyerang-penyerang Persib seperti Tantan dan Zulham Zamrun gagal menemui sasaran.

Pusamania yang melancarkan serangan balik malah sukses mencuri gol melalui mantan pemain Persib, Jajang Mulyana, menit ke-37. Pusamania unggul 0-1 atas Persib di babak pertama. Persib yang tertinggal agregat dua gol berusaha keras menyamakan kedudukan. Namun, hingga babak pertama berakhir, Pusamania unggul 0-1 atas Persib.

Babak Kedua

Di babak kedua, laga leg II perempat final Piala Presiden 2015 yang menyajikan Persib vs Pusamania berlangsung lebih seru dan terbuka. Persib yang tertinggal satu gol di babak kedua berusaha keras menyamakan kedudukan.

Persib membutuhkan dua gol untuk lolos ke semifinal Piala Presiden 2015. Tantan, Zulham Zamrun berusaha keras membongkar pertahanan PBFC yang sangat kokoh. Persib mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah Makan Konate mencetal gol menit ke-66.

Persib Bandung yang mampu menyamakan kedudukan terus menggempur pertahanan Pusamania Borneo FC. Persib berbalik unggul 2-1 setelah tendangan bebas Supardi disambut Zulham Zamrun dengan tandukan kepala menit ke-68.

Memasuki water break menit ke-75, Persib Bandung unggul 2-1 atas Pusamania Borneo FC. Persib yang unggul 2-1 sepertinya sudah cukup puas dan menurunkan tensi pertandingan. Apabila terus menjaga keunggulan, Persib akan lolos ke semifinal Piala Presiden 2015.

Sementara, Pusamania Borneo FC yang hanya membutuhkan hasil imbang untuk lolos ke semifinal Piala Presiden 2015,  sangat kesulitan menembus pertahanan Persib. Pusamania semakin merana setelag Diego Michiels dikartu merah wasit.

Unggul jumlah pemain membuat Persib di atas angin untuk lolos ke babak semifinal Piala Presiden 2015. Akhirnya Persib Bandung unggul 2-1 atas Pusamania. Hasil itu membuat Persib lolos ke semifinal menyusul langkah Mitra Kukar yang lebih dulu lolos setelah menyingkirkan PSM sore tadi.

Susunan Pemain
Persib Bandung: I Made Wiryawan, Vujovic, Juprianto, Supardi, Tony, Haryono, Firman, Konate, Atep, Zulham, Tantan.

PBFC: Galih, Hamka, Latif, Pae, Diego, Ponaryo, Hermansyah, Boaz, Arpani, Terens, Jajang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya