SOLOPOS.COM - Pemain Persis Solo Andrid Wibawa (21) diadang pemain Persinga Ngawi Afif Rosidi (3) saat mendekati kotak pinalti dalam laga Piala Kemerdekaan di Stadion Manahan, Solo, Kamis (20/8/2015). Pertandingan berakhir imbang dengan skor 2-2. (Sunaryo Haryo Bayu/JIBI/Solopos)

Piala Kemerdekaan 2015 akan mempertemukan Persis vs Persibangga di partai keempat grup C.

Solopos.com, SOLO – Persis Solo membawa misi mustahil dalam duel melawan Persibangga Purbalingga di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (22/8/2015) sore. Laskar Sambernyawa, julukan Persis, nyaris tidak mungkin lolos ke babak delapan besar Piala Kemerdekaan setelah hanya mampu mendulang dua poin dari tiga laga pertama.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tim besutan Aris Budi Sulistyo itu dipecundangi PPSM Magelang dengan skor 2-3 di laga pembuka, Sabtu (15/8/2015). Setelah itu, Persis hanya mampu meraih hasil imbang 0-0 atas PSIR, Selasa (18/8/2015), dan merebut skor 2-2 saat melawan Persinga Ngawi, Kamis (20/8/2015). Rekor buruk itu membuat Laskar Sambernyawa tertahan di peringkat keempat klasemen sementara Grup C.

Tim tuan rumah tertinggal jauh dari PPSM yang nyaris tak terkejar di puncak klasemen dengan raihan sembilan poin. Kemenangan di dua laga terakhir pun tidak cukup kuat untuk memastikan langkah Persis ke perempat final. Laskar Sambernyawa hanya bisa keluar sebagai runner up jika Persinga Ngawi dan Persiba Bantul sama-sama menelan hasil buruk di sisa pertandingan mereka.

Melihat tipisnya peluang lolos, Pelatih Persis, Aris Budi Sulistyo (ABS) tidak ingin terbenani dengan target tinggi saat menjamu Persibangga. Dia justru merasa Agung Prasetyo dkk. bisa tampil lebih lepas di pertandingan keempat Grup C ini.

“Ini misi yang sangat, sangat, sangat mustahil. Enggak usah berhitung hasil dulu. Kami enggak berpikir soal target yang penting menyelesaikan Piala Kemerdekaan. Kami akan bermain nothing to lose karena memang sudah enggak ada target,” kata pelatih Persis, ABS, kepada Solopos.com, Jumat (21/8/2015).

Meski mustahil mengejar kans lolos putaran grup, ABS tetap bertekad menyajikan permainan terbaik saat melawan Persibangga. Persis ingin menebus kekecewaan atas hasil buruk di Piala Kemerdekaan. Di atas kertas, Laskar Sambernyawa terhitung lebih tangguh ketimbang Persibangga yang selalu menelan kekalahan di tiga sebelumnya. Kualitas pemain Persis juga berada di atas Laskar Jendral Soedirman, julukan Persibangga.

Namun, sepak bola tentu bukan sekadar hitung-hitungan di atas kertas. Sebagai tim unggulan di Grup C, langkah Persis nyatanya justru terseok-seok. Sempat unggul dua gol saat melawan PPSM dan Persinga, pasukan ABS itu dibikin gigit jari di akhir laga. “Mental pemain yang harus dibenahi. Anak-anak lengah saat sudah unggul dua gol sehingga lawan bisa bikin gol balasan. Untuk lolos putaran grup, saya kira sudah sangat berat kecuali jika kemarin kami menang atas Persinga,” ujar Direktur Olahraga dan Teknik Persis, Totok Supriyanto.

Sama halnya dengan Persis, Laskar Jendral Sudirman juga tidak lagi memasang target di laga kali ini. Tim polesan Siswanto itu dipastikan tersingkir setelah ditekuk Persiba dengan skor 0-2 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis malam. “Ya sama dengan Persis, sudah enggak kans bagi kami. Yang satu tim juru kunci, satunya juru gembok,” tutur pelatih Persibangga, Siswanto, sembari tertawa.

Lantaran tak lagi berambisi memburu kemenangan, Siswanto berencana merotasi besar-besaran skuat yang akan diturunkan melawan Persis. Dia berencana memasang para pemain muda lokal Purbalingga dalam starting line up. “Sebagian besar pemain kami kan memang masih muda, bahkan ada yang masih kelas 1 SMA [sekolah menengah atas]. Target kami memang hanya untuk pembibitan pemain di turnamen ini, jadi kami akan memberi kesempatan mereka di laga besok [hari ini],” imbuh dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya