SOLOPOS.COM - Piala Jenderal Sudirman (Twitter)

Piala Jenderal Sudirman 2015 menyajikan persaingan sengit di grup B.

Solopos.com, GIANYAR – Seluruh laga Grup B Piala Jenderal Sudirman 2015 dilangsungkan di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Tuan rumah Bali United justru menempati posisi buncit klasemen, namun mereka baru bermain du kali.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sementara para pesaingnya sudah memainkan tiga laga. Mitra Kukar memuncaki klasemen sementara setelah menang adu penalti melawan Semen Padang. Mereka mengoleksi enam poin dari tiga laga yang sudah dijalani.

Persipura juga mendapatkan poin yang sama. Mutiara Hitam menambah tiga poin usai menang 1-0 melawan PSM Makassar. PSM sendiri menempati posisi ketiga dengan torehan empat poin.

Menariknya Semen Padang yang selalu kalah di tiga laga, sukses mengumpulkan tiga poin. Ya Semen Padang memang selalu kalah, namun merak akalah dalam drama adu penalti. Artinya setiap pertandingan, tim besutan Nil Maizar itu mengumpulkan satu poin.

Berikut klasemen sementara Grup B Piala Jenderal Sudirman 2015:

No Tim Main Menang Kalah Poin
1 Mitra Kukar 3 2 1 6
2 Persipura Jayapura 3 2 1 6
3 PSM Makassar 3 2 1 4
4 Semen Padang 3 0 3 3
5 Bali United 2 1 1 2

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya