SOLOPOS.COM - Republik Irlandia merayakan gol di Piala Eropa 2016. (REUTERS/Darren Staples)

Piala Eropa 2016 akan menyajikan laga Italia melawan Republik Irlandia.

Solopos.com, LILLE — Sudah menjadi tradisi bagi dua tim untuk menjajal rumput lapangan yang bakal mereka pakai untuk pertandingan. Namun, tradisi itu tidak bisa dilakukan Italia dan Republik Irlandia sebelum kedua tim terlibat bentrok pada partai terakhir Grup E di Stade Pierre-Mauroy, Lille, Kamis (23/6/2016) dini hari WIB.

Promosi Selamat Datang di Liga 1, Liga Seluruh Indonesia!

Otoritas sepak bola Eropa, UEFA, ternyata tidak mengizinkan Italia dan Irlandia melakoni latihan di stadion itu. Alasannya, karena lapangan di Stade Pierre-Mauroy sedang dalam perbaikan setelah mengalami kerusakan di sejumlah bagian. Selain itu, lapangan dikhawatirkan akan mengalami kerusakan kembali apabila dipakai untuk latihan kedua tim.

Seperti dilansir Theguardian.com, Senin (20/6/2016), Italia dan Irlandia hanya diizinkan berjalan di lapangan, bukan untuk latihan. Meski demikian, asisten Pelatih Republik Irlandia, Roy Kane, ternyata tidak menganggap hal itu sebagai masalah besar. Ia hanya beharap lapangan di Stade Pierre-Mauroy siap dipakai ketika kedua tim turun dalam pertandingan itu.

“Secara pribadi, saya tidak terlalu terganggu. Beberapa pemain mungkin akan merasakannya, namun ini sama seperti tim lain dan kami telah melakukannya sebelum itu, pergi dan tidak latihan. Kami tidak perlu khawatir, semoga akan siap dipakai malam hari itu,” jelas dia.

Lapangan di Stade Pierre-Mauroy memang memerlukan beberapa pembenahan sebelum pertandingan Italia melawan Irlandia. Beberapa pihak menyarankan agar di sejumlah titik dicat warna hijau. Permukaan lapangan juga perlu diperbaiki karena curah hujan yang tinggi selama dua pekan terakhir di Lille. Karena itu, atap Stade Pierre-Mauroy harus dibuka ketika Slovakia mengalahkan Rusia 2-1 pada pertandingan, pekan lalu.

Beberapa pemain Prancis dan Swiss sempat mengelukah kondisi lapangan ketika kedua tim hanya bermain imbang tanpa gol di Stade Pierre-Mauroy, Senin dini hari WIB. Pelatih Prancis, Didier Deschamps, juga menyebut lapangan di stadion ini terlalu licin.

Pertandingan di Lille ini bakal menjadi duel hidup-mati bagi Irlandia untuk mengamankan diri ke babak 16 besar. Saat ini, Irlandia menghuni juru kunci klasemen Grup E dengan sebiji poin, sama dengan Swedia yang berada di atas mereka. Sementara Italia sudah mengamankan diri lolos ke babak 16 besar.

“Saya selalu bilang, kami harus memenangi sebuah laga untuk memberi kesempatan pada diri sendiri lolos ke babak selanjutkan pada sebuah turnamen, dan kami masih punya peluang itu,” ujar Pelatih Irlandia, Martin O’Neill, tetap optimistis, seperti dilansir Soccerway.com.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya