SOLOPOS.COM - Gioegio Chiellini mencetak gol untuk italia. (JIBI/Reuter/John Sibley)

Piala Eropa 2016 diwarnai dengan kemenangan Italia atas Spanyol.

Solopos.com, SAINT-DENIS – Italia sukses melaju ke babak perempatfinal Piala Eropa 2016 dengan mengalahkan Spanyol. Kemenangan itu membuktikan Italia tak cuma jago dalam bertahan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dalam pertandingan yang digelar di Stade de France, Senin (27/6/2016) malam WIB, Italia menang dengan skor 2-0. Giorgio Chiellini mencetak gol di babak pertama dan kemudian digandakan oleg Graziano Pelle di babak kedua.

Italia sendiri memang dikenal sebagai tim yang memiliki pertahanan kuat. Terbukti, mereka hanya kebobolan satu gol di fase grup. Itu pun saat Antonio Conte melakukan banyak perubahan di susunan pemain lantaran sudah memastikan satu tiket 16 besar sebagai juara grup.

Saat melawan Spanyol di babak 16 besar, Italia juga menunjukkan pertahanan yang ampuh dan sulit dibongkar oleh Alvaro Morata dkk. Namun Gli Azzurri tak cuma jago bertahan, mereka juga memberikan ancama serius untuk gawang Spanyol yang dijaga David De Gea. Terbukti, dua gol bisa tercipta.

“Saya tahu para pemain memiliki sesuatu yang luar biasa dalam diri mereka. Saya dulu sudah pernah mengatakannya, karena lebih mudah untuk mengatakan hal itu setelahnya,” ucap Conte seperti dikutip dari Football Italia, Selasa (28/6/2016).

Statistik dari situs resmi UEFA mencatat, Italia total melepaskan 11 tembakan dengan rincian 7 tepat sasaran, 2 melenceng, dan 2 kena blok. Sedangkan Spanyol membuat 13 tembakan dengan rincian 5 on target, 6 off target, dan 2 kena blok.

“Para pemain luar biasa. Kini kami harus memulihkan diri karena ada pertandingan amat berat lain lawan Jerman. Tapi kami sudah membuktikan bahwa Italia bukanlah mengenai Catenaccio,” kata Conte.

“Xavi memberi kami pujian terbaik karena ia pernah bilang Italia mengingatkan dirinya akan perpaduan antara Barcelona dan Atletico Madrid. Itu membuktikan bahwa yang bermain sepak bola akan mengerti,” sebutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya