SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

piala dunia u-20Solopos.com, ISTANBUL—Kekalahan dari Prancis di semifinal menyisakan kegetiran mendalam bagi Ghana. Kini memenangi medali perunggu Piala Dunia U-20 2013 akan mati-matian diusahakan pasukan Black Satellites agar bisa pulang dengan kepala tegak.

Ghana akan berebut peringkat tiga turnamen ini ketika menghadapi wakil Asia, Irak, di Stadion Turk Telekom Arena, Istanbul, Sabtu (13/7). Pelatih Ghana, Sellas Tetteh, mengaku masih ada rasa kecewa di kubunya karena kegagalan mencapai final.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Kekecewaannya adalah kami tidak mencapai final namun itulah sepak bola. Saya tidak akan menyalahkan kiper karena terkadang ketika sebuah gol terjadi itu terjadi begitu saja jadi tidak perlu menyalahkan siapa pun,” kata Tetteh dilansir googlenews, Jumat (12/7).

Tetteh pun menginstruksikan pasukannya segera melupakan kekalahan menyakitkan dari Prancis. Dia meminta skuat Black Satellites menaruh fokus penuh mengakhiri turnamen ini dengan torehan sebuah medali. “Sekarang kami berada dalam posisi untuk memenangi medali perunggu dan saya tidak mau tahu kenapa kami tidak bisa mendapatkannya,” ujar Tetteh.

“Kami hanya butuh menyiapkan para pemain, memotivasi mereka dan mengatakan ‘Kalian tidak boleh pulang dengan tangan hampa. Kalian harus memenangi sesuatu sebagai imbalan dari semua usaha kalian’,” imbuh eks pelatih Rwanda tersebut.

Ghana boleh saja berambisi menggondol pulang medali, namun Irak tak akan dengan mudah membiarkan ambisi wakil Afrika itu terealisasi. Bagi Irak dan Asia melaju ke semifinal sudah menjadi prestasi mentereng. Pasalnya, penampilan Irak di babak empat besar merupakan kali pertama wakil Asia tampil di semifinal dalam kurun 14 tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya