SOLOPOS.COM - Faryd Mandrogan (JIBI/skysports)

Harianjogja.com, CUIABA – Kiper cadangan Kolombia Faryd Mondragon mengukir sejarah sebagai pemain tertua yang bermain di Piala Dunia pada usia 43 tahun.

Mondragon, yang merayakan ulang tahunnya Sabtu lalu, memecahkan rekor yang selama ini dipegang oleh mantan striker Kamerun Roger Milla, yang bermain terakhir kalinya pada usia 42 tahun di Piala Dunia 1994 di Amerika Serikat.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pelatih Kolombia Jose Pekerman memasukkan Mondragon pada menit ke-85 pertandingan terakhir mereka di Grup C melawan Jepang, ketika itu Kolombia memimpin 3-1 dan dipastikan lolos ke babak 16 besar, Rabu (25/6/2014).

Suporter Kolombia mengelu-elukan Mondragon ketika dia berlari ke lapangan dengan berlinang air mata untuk menggantikan kiper David Ospina.

Mondragon bermain bersama Kolombia pada 1994 dan 1998. Terakhir kali dia membela timnas Kolombia di tiga pertandingan grup namun gagal lolos ke babak 16 besar. (JIBI/SOLOPOS/Ant)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya