SOLOPOS.COM - Timnas (Foto: Dokumentasi)

Timnas (Foto: Dokumentasi)

JAKARTA—Hanya mampu meraup satu poin di laga pertama kontra Laos, Timnas Indonesia harus bekerja lebih keras di laga selanjutnya untuk menjaga peluang lolos ke babak semifinal Piala AFF 2012.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Singapura, yang menekuk juara bertahan Malaysia dengan skor meyakinkan 3-0, akan jadi lawan berikutnya Timnas Garuda di Grup B, Rabu (28/11). Meski secara teknik kekuatan Singapura relatif lebih baik ketimbang Laos, Indonesia dinilai masih berpeluang merebut kemenangan pertamanya asalkan memiliki kepercayaan diri yang lebih baik.

“Memang pertandingan pertama akan memengaruhi pertandingan selanjutnya. Tapi saya harus optimistis, mereka [Indonesia] mampu melewati semuanya,” ujar pelatih Timnas Indonesia U-17, Indra Syafri, terkait penampilan dan peluang skuat Garuda di Piala AFF 2012, saat ditemui wartawan di Senayan, Jakarta, Senin (26/11).

Sebelum pertandingan, dengan latar belakang reputasi dan faktor sejarah, Indonesia diunggulkan mampu menang lawan Laos, Minggu (25/11). Namun, Bambang Pamungkas dkk nyaris terjungkal sebelum mampu menahan imbang Laos dengan skor 2-2.

Menurut Indra, ada beberapa hal yang mesti diperbaiki timnas sebelum tampil melawan Singapura, yakni mental pemain dan kejelian pelatih Nil Maizar dalam meracik strategi.

“Kembalikan mental pemain, agar mereka lebih percaya diri di pertandingan melawan Singapura. Mereka harus menang. Kalau bisa mengalahkan Singapura, menghadapi Malaysia akan lebih mudah. Dan kejelian Nil dalam mengatur strategi. Semoga timnas mampu tampil maksimal lagi,” ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama Indra kembali mengingatkan supaya konflik elite tidak berlarut-larut, karena hal itu jelas-jelas berdampak buruk pada pengembangan sepakbola Indonesia, termasuk prestasi tim nasionalnya.

“Bagaimana timnas mau juara. Kalau semua pemain tidak bisa bersatu. Harusnya kita bersatu. Bagaimana mau berperang kalau tidak bersatu,” tukasnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya