SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><a href="http://madiun.solopos.com/read/20180906/516/938274/5.551-warga-bojonegoro-belum-rekam-e-ktp" title="5.551 Warga Bojonegoro Belum Rekam E-KTP"></a></p><p><span><strong>Madiunpos.com, PONOROGO</strong> — Pesilat asal Ponorogo, Jawa Timur, peraih medali emas cabang pencak silat Asian Games 2018, Aji Bangkit Pamungkas, mengaku segera memberangkatkan kedua orang tuanya untuk beribadah haji.</span></p><p><span>"Saya akan menunaikan dulu kewajiban saya, yaitu membayar zakat [zakat mal dari seluruh uang bonus] dan berbagi kepada yang kurang mampu," kata Aji Bangkit Pamungkas menjawab wartawan di sela-sela acara penyambutan kedatangannya di Ponorogo, Kamis (6/9/2018).</span></p><p><span>Selain memenuhi kewajiban membayar zakat dari bonus yang didapat, dia berjanji <a href="http://madiun.solopos.com/read/20180906/516/938265/linglung-mahasiswi-iain-tulungagung-diduga-coba-bunuh-diri" title="Linglung, Mahasiswi IAIN Tulungagung Diduga Coba Bunuh Diri">segera memberangkatkan</a>&nbsp;kedua orang tuanya, Agus Widodo dan Anis Nurul Aini, untuk menunaikan ibadah haji.</span></p><p><span>"Selain membayar zakat, saya akan segera memberangkatkan kedua orang tua saya untuk beribadah haji," ujar Aji peraih medali emas cabang pencak silat kelas 85-90 kilogram itu.</span></p><p><span>Ditemui terpisah, ayah Aji, Agus Widodo bersyukur atas prestasi <a href="http://madiun.solopos.com/read/20180906/516/938274/5.551-warga-bojonegoro-belum-rekam-e-ktp" title="5.551 Warga Bojonegoro Belum Rekam E-KTP">yang diraih anaknya</a>, apalagi akan memberangkat orang tuanya beribadah haji.</span></p><p><span>"Saya bersyukur sekali. Dulu saya pernah ngomong sambil guyon. '<em>Le</em> [Nak], kamu besok kalau bisa juara dunia, ayah bisa naik haji. Dan Alhamdulillah," kata Agus tak melanjutkan bicaranya karena menangis sesenggukan sambil <a href="http://madiun.solopos.com/read/20180906/516/938140/daerah-potensial-tembakau-di-bojonegoro-belum-dikembangkan" title="Daerah Potensial Tembakau di Bojonegoro Belum Dikembangkan">menutup wajahnya</a>.</span></p><p><span>Selain mendapatkan bonus dari pemerintah pusat Rp1,5 miliar, Aji Bangkit Pamungkas, yang pada ajang Asian Games 2018 mengalahkan pesilat Singapura, Sheik Ferdous Sheik, juga menerima bonus Rp100 juta dari Pemkab Ponorogo dan Rp10 juta dari Bank Jatim.</span></p><p><span><strong>Silakan&nbsp;</strong><a href="http://madiun.solopos.com/"><strong>KLIK</strong></a><strong>&nbsp;dan&nbsp;</strong><a href="https://www.facebook.com/madiunpos/"><strong>LIKE</strong></a><strong>&nbsp;untuk lebih banyak berita Madiun Raya</strong></span></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya