SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/kevinpdavis.wordpress.com)

Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/kevinpdavis.wordpress.com)

BANTUL—Peserta kejuaraan Pacuan Kuda Hamengku Buwono X Cup IV melebihi target yang ditetapkan. Dari targeet 200 kuda, hingga pengukuran tinggi kuda dan temu teknik, jumlah kuda yang terdaftar ada 210. Kejuaraan ini akan digelar di sirkuti pacuan kuda komlek Stadion Sultan Agung, Bantul, 10-11 November.

Promosi Semarang (Kaline) Banjir, Saat Alam Mulai Bosan Bersahabat

Menurut Sekretaris panitia, Choirul Muslim, 210 ekor kuda itu akan dibagi dalam dua har perlombaan. Pada Sabtu (10/11) akan dilepas 85 ekor untuk 14  kelas.

Sementara itu, 125 ekor yang tersisa akan dileas Minggu (11/11/2012) untuk 16 nomor pertandingan utama. Kuda-kuda itu berasal dari DKI, Banten, Jabar, Jateng, DIY, Jatim, Kalsel, NTT, Sulut, Sumbar, Sumut dan Maluku Utara.

“Di nomor bergengsi 2000 meter persaingan ketat akan terjadi, pasalnya kuda juara, Saud, absen dari kompetisi tahun ini. Saud merupakan juara di tingkat nasional. Kalau dia absen, yang lain tentu punya kesempatan untuk menjadi juara,” papar dia di Bantul, Kamis (8/11/2012).

Ia menambahkan, di nomor tersebut ada tujuh kuda yang berpeluang merebut gelar juara.  Kuda-kuda yang dinilai  mamu mencuri tempat untuk bisa membawa pulang piala antara lain Spirit Pikatan, Excel Jatim, Posaidon, Pramuda Wardani Solo dan Gerard Eclipse Jabar. Selama tiga tahun berturut-turut, piala HB X selalu dipegang Bagelen Stable Purworejo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya