SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Manila— Sebuah pesawat kargo buatan Rusia jatuh di Filipina. Akibatnya, tiga orang tewas. Sedangkan tiga orang lainnya berhasil diselamatkan.

Pesawat Antonov 12 tersebut jatuh di areal persawahan di sebelah utara Manila. Peristiwa naas itu terjadi saat pesawat bersiap untuk mendarat di Bandara Internasional Diosdado Macapagal, dekat Kota Mexico, Filipina pada Rabu malam (21/4) waktu setempat.

Promosi Kredit BRI Tembus Rp1.308,65 Triliun, Mayoritas untuk UMKM

Dikatakan petugas penyidik kecelakaan tersebut, Jose Pedregosa, saat pesawat sedang bersiap untuk mendarat, terjadi masalah listrik yang mengakibatkan kebakaran.

“Pesawat kemudian menghujam ke sawah,” kata Pedregosa kepada kantor berita AFP, Kamis (22/4). “Tiga orang di pesawat, seorang warga Rusia dan dua warga negara Uzbekistan tewas,” imbuhnya.

Namun tiga kru pesawat lainnya berhasil diselamatkan. Sebelum kecelakaan, pesawat tersebut mengangkut barang-barang dari Kota Cebu dan jatuh sekitar 20 kilometer dari bandara Diosdado Macapagal dan sekitar 90 kilometer dari Manila, ibukota Filipina.

Dikatakan Pedregosa, kotak hitam pesawat telah ditemukan. Selanjutnya kotak rekaman data pesawat tersebut akan diserahkan kepada otoritas aviasi sipil di Manila untuk diselidiki.

dtc/rif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya