SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO&nbsp;</strong>&mdash; PT Pertamina Marketing Operation Region (MOR) IV Jateng-DIY menyiapkan <a title="Peserta Minta Hasil Ujian Perdes Klaten Dibuka" href="http://soloraya.solopos.com/read/20180509/493/915273/peserta-minta-hasil-ujian-perdes-klaten-dibuka">tambahan stok</a> bahan bakar minyak (BBM) sebanyak 30 persen untuk mengantisipasi tingginya permintaan selama Bulan Puasa.</p><p>Penambahan stok BBM bakal dilakukan mulai pekan depan bertepatan dengan masuknya Bulan Puasa. Di wilayah Jateng DIY, Pertamina menyiapkan stok BBM sebanyak 14.879 KL per hari atau lebih tinggi dari stok harian sebanyak 11.515 KL.</p><p>Sedangkan untuk bahan bakar jenis elpiji, penambahan stok yang disiapkan mencapai 8% dari kebutuhan harian, yakni sebanyak 3.970 metrik ton atau lebih tinggi dari kebutuhan normal 3.674 metrik ton.</p><p>Unit Manager Communication&amp;CSR Pertamina MOR IV Jateng DIY, Andar Titi Lestari, <a title="Sadranan Beri Berkah Sebagian Warga Sragen" href="http://soloraya.solopos.com/read/20180509/491/915068/sadranan-beri-berkah-sebagian-warga-sragen">kepada wartawan</a>, Selasa (8/5/2018), mengatakan penambahan stok BBM dikhususkan untuk BBM jenis gasolin sedangkan untuk gasoil yakni BBM jenis solar, PT Pertamina tidak menambah stok karena konsumsi solar selama Bulan Puasa biasanya menurun.</p><p>Tahun lalu, penurunan konsumsi solar selama Puasa hingga menjelang Lebaran mencapai 17% karena ada pembatasan operasional kendaraan angkutan barang dan industri.</p><p>Selain menambah stok, PT Pertamina mulai menyiapkan beberapa fasilitas untuk menunjang pelayanan di jalur utama mudik dan jalan tol salah satunya tol Solo-Kertosono (Soker) yang segera dioperasikan.</p><p>Di tol Soker Pertamina akan membuka beberapa layanan seperti arus mudik tahun lalu, seperti membuka kios pertamax, motor pembawa BBM, dan <em>mobile dispenser</em> yang bisa langsung melayani pengendara.</p><p>Sementara, Marketing Branch Manager PT Pertamina Solo-Jogja, Dody Prasetya, menyampaikan selain agenda penambahan stok, PT Pertamina juga menjamin ketahanan stok baik untuk BBM maupun elpiji. BBM di wilayah Soloraya, misalnya, disuplai dari TBBM&nbsp;Boyolali&nbsp;dan TBBM&nbsp;Boyolali&nbsp;mendapatkan suplai dari Kilang Minyak Cilacap yang prosesnya melalui pipa.</p><p>Dengan sistem ini, seberapapun kebutuhan BBM yang diminta masyarakat Soloraya akan bisa dipenuhi.</p><p>Di wilayah Soloraya, lanjut Dody, stok BBM yang dipersiapkan selama <a title="Belum Difungsikan, Plafon Basement Menara Masjid Agung Klaten Jebol" href="http://soloraya.solopos.com/read/20180509/493/915275/belum-difungsikan-plafon-basement-menara-masjid-agung-klaten-jebol">Bulan Puasa</a> selain solar mencapai 4.200 KL per hari naik dari kebutuhan harian rata-rata 3.200 KL per hari. PT Pertamina juga sudah membuat peta mitigasi bekerja sama dengan depot-depot terdekat jika terjadi kendala distribusi.</p><p>Sedangkan untuk kebutuhan elpiji khususnya alpiji 3 kilogram, Dody memperkirakan konsumsi masyarakat Solo selama Puasa akan meningkat 2,5% namun Pertamina menyediakan tambahan stok hingga 8% belum lagi ditambah pasokan fakultatif sebanyak 2%.</p><p>&ldquo;Ada tambahan pasokan fakultatif sebanyak 2% sambil melihat penyerapannya seperti apa. Jika memang penyerapannya tinggi, kami siap menambah pasokan,&rdquo; imbuh Dody.</p><p>Untuk wilayah Soloraya, kebutuhan elpiji 3 kilogram mencapai rata-rata 5,6 juta tabung per bulan.</p><p>Dia mendorong masyarakat Soloraya khususnya masyarakat mampu mulai beralih menggunakan elpiji nonsubsidi baik 5,5 kilogram maupun 12 kilogram. Untuk mendorong masyarakat menggunakan elpiji 5,5 kilogram, Pertamina mempermudah masyarakat untuk penukaran tabung yakni dua tabung 3kilogram bisa ditukar 1 tabung 5,5 kilogram gratis.&nbsp;</p>

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya