SOLOPOS.COM - Tambal Pipa (SOLOPOS/Moh KHodiq Duhri)

Tambal Pipa (SOLOPOS/Moh KHodiq Duhri)

Klaten (Solopos.com)–Asisten Manager External Relation, Pemasaran BBM Retail Region IV, PT Pertamina, Heppy Wulansari menjamin pasokan solar dari Depot Boyolali masih aman.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Seperti diberitakan sebelumnya, pipa penyaluran bahan bakar minyak (BBM) jenis solar milik PT Pertamina yang melintasi kawasan Desa Daleman, Kecamatan Tulung, Klaten diduga dibobol pencuri, Jumat (10/6/2011). Akibat kebocoran pipa itu, berliter-liter solar sempat menyembur di sekitar lokasi.

Ekspedisi Mudik 2024

“Stok solar di Depot Boyolali dalam kondisi aman untuk 20 hari ke depan. Masyarakat tidak perlu panik karena masih bisa membeli solar sesuai kebutuhan,” terang Heppy saat dihubungi Espos, Sabtu (11/6/2011).

Heppy menjelaskan, pipa BBM itu menghubungkan Depot Rewulu Jogja dengan Depot Boyolali. Dia memperkirakan upaya penambalan pipa itu bisa selesai hingga malam hari.

Atas peristiwa pembobolan pipa tersebut, Heppy mengaku belum bisa memastikan total kerugiannya.

(mkd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya