SOLOPOS.COM - Pemain Persis melakukan latihan di stadion Sriwedari, Solo, Rabu (27/7). (JIBI/SOLOPOS/ Sunaryo Haryo Bayu)

Persis Solo akan melakoni laga uji coba di Samarinda.

Solopos.com, SOLO – Persis Solo akan melakoni laga uji coba perdana melawan klub Liga 1, Pusamania Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Sabtu (25/2/2017) mendatang. Laga uji coba tersebut berdasarkan surat permintaan uji coba dari tim berjuluk Pesut Etam tertanggal 13 Februari 2017.

Promosi Isra Mikraj, Mukjizat Nabi yang Tak Dipercayai Kaum Empiris Sekuler

Kepastian uji coba disepakati manajemen Persis Solo, Selasa (14/2/2017). Selanjutnya, skuat berjuluk Laskar Sambernyawa akan bertolak ke Samarinda pada Kamis (23/2/2017) mendatang. Namun, pihak manajemen Persis Solo berencana tidak memboyong seluruh pemain karena hanya mendapat kouta 30 orang termasuk tim pelatih dan manajemen lainnya.

“Kalau dari pemain yang akan berangkat sekitar 20 sampai 21 orang, jadi tidak bisa membawa semuanya. Kalau Total yang akan berangkat ada 30 orang,” kata Manajer Persis Solo, Hari Purnomo, ketika dihubungi Solopos.com, Rabu (15/2/2017).

Mengenai rencana uji coba tersebut, Pelatih Persis Solo, Yudi Suryata, menanggapi positif sebab akan bermanfaat bagi tim. Terlebih lagi, Yudi menyebut, Pusamania Borneo FC diperkuat oleh pemain-pemain ternama dan berada beberapa level di atas anak-anak asuhannya. Sehingga dia tidak memasang target khusus.

Kendati demikian, juru taktik asal Sragen itu akan memanfaatkan laga tanding tersebut untuk mengukur sejauh mana kemampuan pemain menyerap materi latihan berat yang diterapkan dalam dua pekan ini. Sekaligus mencari format posisi awal.

“Targetnya, sejauh mana kemampuan tim dalam menyerap latihan yang berat, apalagi calon lawan levelnya di atas kita. Sekalian meraba-raba, mencari format terbaik untuk starter eleven dan kemungkinan alternatif yang lain,” kata Yudi kepada Solopos.com, seusai latihan pagi di Lapangan Lanud Adi Soemarmo, Rabu pagi WIB.

Untuk memuluskan keinginannya mencari formula terbaik di komposisi tim inti, Yudi berharap agar dalam laga uji coba nanti tidak ada batasan pergantian pemain. Sehingga dia bisa mengganti pemain sesuai kebutuhannya.

“Kita akan evaluasi. Kami juga akan minta agar pergantian pemain bebas, agar bisa mencoba pemain-pemain yang lain. Kalau bisa pergantian sampai delapan atau sepuluh pemain,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya