SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Persis Solo bakal menambah amunisi baru demi mengarungi ISC seri B.

Solopos.com, SOLO – Persis Solo makin serius menyusun skuat secara komplet menjelang keikutsertaan mereka di ajang Indonesian Soccer Competition (ISC) Seri B, April 2016 mendatang. Salah satunya adalah manajemen berencana mendatangkan pemain anyar.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Amunisi tambahan ini akan dijajal dalam laha uji coba kontra tim Pendidikan dan Latihan Mahasiswa (PPLM) di Stadion Manahan, Minggu (27/3/2016). Namun demikian, manajemen belum mau buka suara soal siapa saja yang akan merapat ke Laskar Sambernyawa. Akan tetapi, kemungkinan besar mereka akan berkumpul dan ikut berlatih bersama di Stadion Sriwedari, Kamis (24/3/2016).

“Mereka adalah pemain Divisi Utama dan Indonesian Super League. Soal nama-nama ditunggu saja saat latihan bersama nanti,” papar Direktur Sport PT Persis Solo Saestu, Totok Supriyanto, kepada wartawa, Selasa (22/3/2016).

Akan tetapi, salah satu pemain sudah terlihat bergabung dan berlatih dengan tim di bawah pimpinan karteker Pelatih Persis Solo, Agung Setyobudi, di Stadion Sriwedari, Selasa pagi. Dia adalah mantan bek sayap PPSM Magelang, Risman Maidullah. Sebelumnya, ia memperkuat PPSM Magelang di ajang Piala Kemerdekaan 2015.

Selain itu, sebanyak 14 pemain lokal Soloraya tetap berlatih seperti biasa. Antara lain, Rohmat Sabani, Dedi Cahyono, Akbar Riansyah, Afif Bayu, M Ihsan, Bayu Andra, Bayu Nugroho, dan Robi Fajar.

Di satu sisi, penambahan pemain itu belum berarti mereka masuk skuat utama. Jika dinilai tak apik, bukan tak mungkin pemain yang dipilih dengan rekomendasi itu bakal dicoret. Di sisi lain, menajemen memang mengutamakan para pemain lokal yang selama ini berada di tim di tengah ketidakpastia adanya kompetsisi resmi di Tanah Air.

“Kami lihat dulu performa mereka seperti apa. Kami serahkan kepada tim pelatih soal seleksi. Tapi, semua belum final dan proses seleksi itu sambil jalan,” kata dia.

Sementara itu, dalam latihan Selasa pagi, para pemain digeber program peningkatan fisik. Peningkatan stamina tersebut juga diseling game kecil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya