SOLOPOS.COM - Persis Solo (JIBI/Solopos/Ardiansyah Indra Kumala)

Persis Solo mendapat pemain baru yakni Yanuar Ruspuspito.

Solopos.com, SOLO — Persis Solo mendapat amunisi tambahan dengan kembali bergabungnya Yanuar Ruspuspito. Mantan pemain Laskar Sambernyawa, julukan Persis Solo, ini sempat hijrah ke Persiba Bantul musim lalu.

Promosi Ongen Saknosiwi dan Tibo Monabesa, Dua Emas yang Telat Berkilau

Comeback Yanuar bisa jadi senjata ampuh di baris depan menggantikan ikon Persis, Ferry Anto, yang memutuskan gantung sepatu. Ya, Yanuar yang merupakan striker jebolan akademi Persis ini memutuskan hengkang dari Solo yang saat itu dipoles Aris Budi Sulistyo musim 2015.

Sebenarnya ia sudah terlihat saat Persis uji coba melawan Persela Lamongan, Selasa (2/2/2016) lalu. Kini penyerang itu sudah bergabung dengan berlatih bersama skuat Sambernyawa di Lapangan Kartopuran, Serengan, Rabu (17/2/2016).

“Ferry pergi otomatis posisi depan berkurang satu. Yanuar kita panggil untuk bergabung. Sebelumnya ia juga ingin kembali,” ungkap Direktur Olahraga PT Persis Solo Saestu, Totok Supriyanto, Rabu (17/2/2016).

Kembalinya Agung jelas bikin lini depan Sambernyawa makin variatif. Karteker pelatih Persis Solo, Agung Setyobudi, jadi punya pilihan di pos ini. Selain itu, keberadaan pemain berusia 28 tahun ini bikin persaingan baris depan kian kompetitif.

Baris depan Persis kini diperkuat oleh Robi Fajar, Johan Yoga, plus Yanuar. Sedangkan untuk pos lain, Agung menilai masih butuh pemain di posisi bek kiri dan bek tengah. Ketika uji coba beberapa waktu lalu Abdul Rosyid yang biasa menempati posisi bek kanan digeser ke kiri bergantian dengan Qoiron Sandy.

“Yanuar masuk malah bikin bagus karena jadi bisa bersaing. Untuk posisi lain yang kurang ada di bek. Pos gelandang juga sudah komplet,” kata Agung.

Sementara itu, manajemen masih menanti calon lawan yang dijadwalkan bakal mereka tantang pada Minggu (21/2/2016). Hingga kini, mereka masih menunggu Persik Kediri yang mengajak uji coba dengan sistem kandang dan tandang. Dalam tiga kali uji coba, Persis belum terkalahkan. Kali terakhir mereka menang atas Persisko Klaten dengan skor, 3-0.

“Kami masih menanti kabar. Kediri minta kami melawat ke sana awal Maret. Kami juga sambil menunggu kepastian Piala Wali Kota Padang 2016,” jelas Totok.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya