SOLOPOS.COM - GOL PERSIS--Kiper Persija Jakarta Aditya (12) tak kuasa menahan tendangan bebas pemain Persis Solo Javier Rocha (9) yang membuahkan gol kedua dalam laga Piala Indonesia LPIS di Stadion Manahan, Solo, Rabu (11/4/2012). Persis Solo akhirnya unggul 2-1 atas Persija Jakarta. (JIBI/SOLOPOS/ Sunaryo Haryo Bayu)

GOL PERSIS--Kiper Persija Jakarta Aditya (12) tak kuasa menahan tendangan bebas pemain Persis Solo Javier Rocha (9) yang membuahkan gol kedua dalam laga Piala Indonesia LPIS di Stadion Manahan, Solo, Rabu (11/4/2012). Persis Solo akhirnya unggul 2-1 atas Persija Jakarta. (JIBI/SOLOPOS/ Sunaryo Haryo Bayu)

SOLO–Pelatih Persis, Junaidi mempertanyakan ada tidaknya bonus bagi pemain dan official yang sedang mengarungi babak kedua Piala Indonesia 2012.  Keberadaan bonus diakui akan menambah motivasi para pemain untuk menghadapi tim-tim tangguh di Indonesia.

Promosi Mali, Sang Juara Tanpa Mahkota

Hasil manis baru saja ditorehkan Persis saat mengalahkan Persija Jakarta di leg I babak kedua Piala Indonesia 2012 di Stadion Manahan, Rabu (11/4/2012) sore. Dua gol yang diciptakan Persis mampu membungkam sebiji gol Persija yang diciptakan De Porras.

Ekspedisi Mudik 2024

Berbekal kemenangan kemarin, Persis patut disandingkan dengan tim-tim besar yang berlaga di penjuru tanah air. Sejauh ini, Persis yang berlaga di Divisi Utama Liga Indonesia Sportindo (DU LPIS) telah membuktikan sebagai tim kuat.

Beda kasta tak menyebabkan Persis mengalah begitu saja dengan Persija. Dukungan ribuan Pasoepati dan materi pemain yang disiapkan Junaidi diharapkan mampu mengharumkan Kota Bengawan di kancah sepak bola nasional.

Satu-satunya motivasi yang perlu dirasakan Persis saat sekarang, yakni kucuran bonus dari manajemen. “Sampai sekarang tak ada janji bonus dari manajemen. Untuk mendongkrak motivasi, memang perlu itu juga (bonus –red),” kata pelatih yang biasa disapa Bang Jun itu saat ditemui wartawan seusai pertandingan.

Di waktu sebelumnnya, Manajer Persis, Joni S Erwandi menegaskan persoalan bonus sedang dibicarakan antara CEO PT Solo Indomandiri Profesional (PT SIP) dengan konsorsium. Hanya, sejauh ini belum diketahui kepastian ada tidaknya bonus itu kalau Persis mampu menorehkan prestasi gemilang di Piala Indonesia 2012.

“Yang saya tahu, CEO juga sudah memikirkan ada tidaknya bonus. Hal itu baru dibahas dengan konsorsium di Jakarta. Sampai saat ini, belum tahu hasilnya,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya