SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO ––Saat tim diterpa gonjang-ganjing keterlambatan pencairan gaji dalam dua bulan terakhir, pemain Persis Solo tetap berharap dapat mencuri poin di kandang tuan rumah, Persitema Temanggung di Stadion Bumi Phala, Minggu (3/6/2012) sore. Andri Siswanto dkk ingin memburu gol cepat guna mewujudkan ambisi utama, yakni nangkring di papan tengah di akhir kompetisi Divisi Utama PT Liga Indonesia (DU PT LI).

Striker andalan Persis, Diego Mendieta berharap dapat menambah pundi-pundi golnya di empat laga terakhir. Selama ini, dirinya sudah mengemas tujuh gol dari total laga yang sudah dilakoni. Dalam memburu gol, dirinya tetap mengedepankan kekompakan tim guna mencuri poin di kandang lawan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Saya pernah absen selama tiga kali selama ini. Tapi, saya pernah melakukan hattrick sekali. Semoga, saat melawan Temanggung nanti dapat mencetak gol lagi,” katanya saat ditemui wartawan di Mes Sriwedari, Jumat (1/6/2012).

Ekspedisi Mudik 2024

Dia mengatakan, belasan pemain yang dipersiapkan menghadapi Temanggung tetap disiplin menjalani latihan rutin di bawah asuhan Agung Setyabudi di Stadion Sriwedari, Jumat (1/6) pagi. Kali terakhir, skuat Laskar Sambernyawa berlatih taktik guna mematangkan kolektivitas permainan sebelum bertolak ke Temanggung.

“Rencananya, besok (hari ini–red), tim berangkat ke Temanggung. Saya pikir, stadion di sana cukup bagus. Semoga, mendukung saya untuk mencetak gol,” katanya.

Pada kesempatan yang sama, striker andalan Persis lainnya, Puji Widodo tak dapat menyembunyikan kekecewannya lantaran namanya tak masuk dalam line up membela Persis di Temanggung. Pasalnya, dirinya mengalami cedera engkel saat menjalani laga uji coba melawan tim Porprov Solo di Stadion Sriwedari beberapa hari kemarin.

“Saya harus butuh satu pekan untuk sembuh dari cedera. Kemungkinan besar, saat melawan Persip Pekalongan, saya sudah bisa tampil,” katanya.

Sekretaris Manajer Persis, Sapto Joko Purwadi mengatakan anak asuh Agung Setyabudi akan berangkat ke Temanggung setelah makan pagi. Belasan pemain akan menempuh perjalanan darat dengan menumpang bus Solo-Temanggung.

“Jajal lapangan rencananya dilangsungkan sore hari. Semoga, target minimal nanti dapat terpenuhi. Karena, kondisi para pemain juga masih semangat sampai saat ini,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya